RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Polres Bengkulu Selatan (BS) berhasil mengungkap sindikat pencurian HP yang beraksi dibeberapa TKP di wilayah Bumi Sekundang Setungguan. Dalam waktu kurang dari 24 jam, lima tersangka berhasil diringkus. Serta berhasil mengamankan barang bukti berupa tujuh unit HP.
Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kasat Reskrim, Iptu Fajri Chaniago, STK, SIK disampaikan Kanit Pidum, Ipda Dodi Heriansyah mengatakan, lima tersangka pencuri HP yang ditangkap beraksi di TKP dan waktu berbeda. BACA JUGA:Tempo Satu Jam, Penjambret Mahasiswa Berhasil Dibekuk Dua tersangka berinisial HY (31), warga Kelurahan Gunung Mesir Kecamatan Pasar Manna dan AA (20), warga Desa Terulung Kecamatan Manna mencuri HP milik mahasiswa yang sedang KKN di Desa Terulung, dan HP warga di Desa Ketaping Kecamatan Manna. Dari tangan kedua tersangka polisi menyita barang bukti berupa dua unit HP merek Realmi dan satu unit merek Vivo. Selain mencuri HP, kedua tersangka mengaku juga mencuri uang Rp700 ribu. Kemudian dua tersangka berinisial AM (19) dan PAR (15), warga Kecamatan Seginim ditangkap pada Kamis (28/7) malam. Keduanya mencuri tiga unit HP dari rumah Iqbal Juniko (27), warga Desa Banding Agung Kecamatan Seginim pada Rabu (22/7) lalu. Dari tangan kedua tersangka polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa dua unit HP merek Samsung dan satu unit HP merek Realmi yang merupakan HP korban yang belum sempat dijual oleh kedua tersangka. BACA JUGA:Mayoritas Mobil Dinas Desa Menunggak Pajak, Ada yang 10 Tahun Dan satu tersangka lagi berinisial No (30), warga Desa Sindang Bulan Kecamatan Seginim. No mencuri HP Oppo A5 milik Buyung Tukar (56), warga Jalan Veteran Kelurahan Padang Kapuk Kecamatan Kota Manna. Tersangka mengaku sengaja mencuri HP korban karena sebelumnya korban berhutang kepadanya dan tak kunjung dibayar. “Lima tersangka ditahan semua dan akan diproses lebih lanjut. Untuk dua tersangka berinisial AM dan PAR itu ditangani Polsek Seginim, karena laporan dan TKP-nya disitu (Polsek Seginim),” tegas Kanit Pidum. Selanjutnya, kata Kanit Pidum, pihkanya akan mendalami lebih lanjut pengakuan para tersangka. Ada kemungkinan para tersangka beraksi di TKP lain. Polisi juga akan mendalami keterangan pihak lain yang terlibat dalam kasus tersebut. (yoh)Sindikat Pencuri HP di Bengkulu Selatan Dibongkar : 5 Tsk dan 7 Unit HP Diamankan
Senin 01-08-2022,09:45 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Rabu 27-11-2024,21:02 WIB
Hasil Pilkada Bengkulu Selatan 2024! Paslon Nomor 2 Unggul, Gusnan Mulyadi: Tipis Sekali, Harus Dikawal
Senin 25-11-2024,20:18 WIB
Pembelian BBM di SPBU di Bengkulu Selatan Diperketat, Kendaraan Jenis Ini Dilarang 'Minum' BBM Bersubsidi
Minggu 24-11-2024,17:12 WIB
Hari Tenang, Ratusan APK Paslon Gubernur dan Bupati di Bengkulu Selatan Ditertibkan Bawaslu
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Selasa 19-11-2024,12:32 WIB
Orang Tua Siswa di Bengkulu Selatan Wajib Tahu! Begini Mekanisme Penyaluran dan Penerimaan Dana PIP
Terpopuler
Sabtu 30-11-2024,10:04 WIB
Presiden Prabowo Subianto Sebut UMP Naik 6,5 Persen! Ini 10 Provinsi dengan Kenaikan UMP Tertinggi 2025
Sabtu 30-11-2024,09:29 WIB
Pilkada Bengkulu Selatan Dipastikan ke MK
Sabtu 30-11-2024,12:15 WIB
Jarang Diketahui! Ini 8 Manfaat Tersembunyi Jeruk Bali untuk Kesehatan
Sabtu 30-11-2024,08:56 WIB
Catat! SKB CPNS 2024 Pemprov Bengkulu Digelar 9 Desember, Lokasinya Hanya di Sini
Sabtu 30-11-2024,15:57 WIB
Wanita Wajib Tahu, Ini Dia Tips Dasar Merawat Kulit Wajah Agar Lebih Mempesona
Terkini
Sabtu 30-11-2024,21:21 WIB
Tidak Semua Honorer Lulus PPPK 2024, Mengapa? Simak 3 Penyebab Utamanya
Sabtu 30-11-2024,20:23 WIB
Pilkada Serentak 2024, PDI Perjuangan Kuasai 21 Daerah di Jawa Timur
Sabtu 30-11-2024,19:13 WIB
Beda Pilihan Bupati! Kuburan Pasutri Jadi Korban, Pemilik Lahan Minta Makam Dipindahkan
Sabtu 30-11-2024,18:44 WIB
7 Cara Menurunkan Gula Darah untuk Ibu Hamil, Cegah Risiko Diabetes Gestasional
Sabtu 30-11-2024,18:09 WIB