RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Kasus penganiayaan yang dialami Santi Setianti (37) dan anaknya berinisial MT (17), warga Jalan Setia Budi Kelurahan Padang Sialang Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) berakhir damai. Santi bersedia memaafkan ketiga pelaku berinisial Su, Yu dan Pe. Ia tidak lagi menuntut ketiga pelaku diproses hukum.
Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Kota Manna, AKP Sukari, SE membenarkan, korban dan terlapor penganiayaan sudah berdamai. Pihaknya telah menerima bukti surat perdamaian dari kedua belah pihak. BACA JUGA:Anak Durhaka di Bengkulu Selatan Aniaya Ibu dan Bapak Kandung “Terlapor dan pelapor sudah berdamai. Kami sudah menerima surat perdamaiannya. Dalam surat perdamaian itu tertulis bahwa terlapor dan pelapor tidak lagi mengulangi peristiwa serupa kedepannya,” kata Kapolsek. Karena pelaku dan korban sudah berdamai, dan korban bersedia mencabut laporan polisi. Maka Polsek Kota Manna akan menghentikan proses penyelidikan. “Terlapor dan pelapor sudah damai, LP-nya juga sudah mau dicabut, maka akan dihentikan proses penyelidikannya,” ujar Kapolsek. BACA JUGA:Tak Terima Ibunya Diberhentikan dari Kepala PAUD, Sang Anak Aniaya Kades Sebelumnya, Santi yang berstatus janda menangis meminta keadilan atas penganiayaan yang dialaminya bersama anaknya. Sebab akibat kejadian tersebut, anaknya mengalami luka di leher dan memar, serta sempat demam selama tiga hari karena trauma. (yoh)Kasus Penganiayaan Ibu dan Anak Dihentikan
Senin 01-08-2022,18:48 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Tags : #penganiayaan
#bengkulu selatan
Kategori :
Terkait
Minggu 24-11-2024,17:12 WIB
Hari Tenang, Ratusan APK Paslon Gubernur dan Bupati di Bengkulu Selatan Ditertibkan Bawaslu
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Selasa 19-11-2024,12:32 WIB
Orang Tua Siswa di Bengkulu Selatan Wajib Tahu! Begini Mekanisme Penyaluran dan Penerimaan Dana PIP
Selasa 19-11-2024,11:21 WIB
Guru Bengkulu Selatan Semakin Berkurang, Honorer Jadi Harapan
Selasa 19-11-2024,09:58 WIB
RAPBD Bengkulu Selatan 2025 Tembus Rp1 Triliun, Berikut Alokasi Belanjanya
Terpopuler
Minggu 24-11-2024,18:40 WIB
Kelainan Ginekologi Umum Terkait dengan Risiko Kematian Dini
Minggu 24-11-2024,17:37 WIB
Xiaomi Redmi Series akan Hadir Secara Global Bulan Depan, Berikut Spesifikasi dan Harganya
Minggu 24-11-2024,19:24 WIB
Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Rasakan 6 Khasiatnya, Diantaranya Bisa Lawan Diabetes
Minggu 24-11-2024,17:12 WIB
Hari Tenang, Ratusan APK Paslon Gubernur dan Bupati di Bengkulu Selatan Ditertibkan Bawaslu
Minggu 24-11-2024,18:07 WIB
Yamaha Hadirkan Motor Naked Terbaru Berdesain Klasik Penuh Nostalgia
Terkini
Senin 25-11-2024,09:10 WIB
Benarkah Sarapan Pagi Secara Rutin Bisa Mencegah Kegemukan? Berikut Penjelasannya
Minggu 24-11-2024,19:24 WIB
Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Rasakan 6 Khasiatnya, Diantaranya Bisa Lawan Diabetes
Minggu 24-11-2024,18:40 WIB
Kelainan Ginekologi Umum Terkait dengan Risiko Kematian Dini
Minggu 24-11-2024,18:07 WIB
Yamaha Hadirkan Motor Naked Terbaru Berdesain Klasik Penuh Nostalgia
Minggu 24-11-2024,17:37 WIB