Bupati Pantau Langsung Pemasangan Iconnet

Rabu 21-12-2022,16:38 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan

KAUR, RASELNEWS.COM - Kontrak kerjasama pemasangan jaringan internet disetiap kecamatan di Kabupaten Kaur bukan hanya diatas kertas.

pihak Iconnet benar-benar langsung kerja cepat. Saat ini pemasangan jaringan kabel optik nyaris rampung di 15 kecamatan di Kabupaten Kaur. Artinya hampir bisa dipastikan Desember ini sudah merata dinikmati masyarakat.

Bupati Kaur H Lismidianto SH, MH Selasa (20/12) memantau langsung salah satu dari lima tim pemasangan jaringan WiFi di Kabupaten Kaur tepatnya sedang dilakukan pemasangan jaringan di Desa Talang Marap Kecamatan Kelam Tengah.

BACA JUGA:Bupati Kaur: Tahun 2023 Seluruh Kecamatan Terkoneksi Internet

Dalam kesempatan itu Lismdianto menegaskan upaya pemanahan jaringan ini merupakan langkah mengejar ketertinggalan dalam segi digitalisasi.

"Ini salah satu solusi kurangnya jaringan sinyal internet. Dengan pemasangan WiFi semua itu terjawabkan,” ujar Bupati didampingi Asisten 1 Drs Sinaruddin, Kepala Bappeda dan Litbang M Suhadi ST, Kadis Kominfo M Jarnawi M.Pd, Kepala Kesbangpol Noprin Aidi M.Si.

Selain meninjau langsung, bupati juga memberikan support terhadap tim pemasangan jaringan wifi yang sedang bekerja. Ia berpesan kepada tim untuk selalu menggunakan standar keselamatan kerja.

BACA JUGA: Iconnet Siapkan Internet Setiap Desa

"Semoga pekerjaannya cepat selesai, sehingga masyarakat dapat secepatnya menikmati WiFi," ujar Bupati

Sebelumnya Dinas Kominfo SP. Kaur sudah menerima registrasi bagi warga Kaur yang dilalui jaringan fiber optic Iconnet, pemasangan WiFi anak perusahaan PLN ini kerjasama antara Iconnet dan Pemkab Kaur yang sudah melaksankan MoU beberapa waktu yang lalu.

Pelanggan hanya diminta isi blangko dan fotokopi KTP nantinya tak ada biaya pemasangan. Pelanggan cukup bayar uang bulanan yang sangat terjangkau.

"Biaya bulanan sangat murah dan kami pastikan terjangkau untuk masyarakat," ujar Kadis Kominfo SP Kaur, Jarnawi.

BACA JUGA:Bupati Instruksikan Desa Pasang Jaringan Internet

Dia menambahkan saat ini Iconnet sudah menjangkau beberapa kecamatan selain Kota Bintuhan. Sejak beberapa bulan yang lalu jaringan internet pesaing Indihome itu terus eksis dan menargetkan dalam waktu dekat seluruh kecamatan terkoneksi dengan internet sehingga tak ada lagi wilayah Kaur blank spot.

"Petugas sedang melakukan penarikan kabel secepatnya seluruh kecamatan terkoneksi internet kabel optic," tutup Jarnawi.(jul)



Kategori :