RASELNEWS.COM - "Makan wortel biar matanya sehat!" Kalimat ini sering kita dengar sejak kecil. Kita diajarkan bahwa wortel dapat menjaga kesehatan mata.
Namun, apakah benar wortel bisa meningkatkan kesehatan mata, atau ini hanya mitos semata?
Wortel adalah jenis tumbuhan umbi akar dan salah satu sayuran populer di Indonesia. Selain harganya yang terjangkau, wortel juga mudah ditemukan baik di pasar tradisional maupun supermarket.
BACA JUGA:Bukan Hanya Wortel, Jagung Juga Baik untuk Kesehatan Mata dan Tubuh
Lalu, apa saja kandungan nutrisi yang terdapat dalam wortel?
Wortel kaya akan zat gizi, baik makro maupun mikro. Zat gizi makro utama pada wortel adalah karbohidrat, sedangkan kandungan lemak dan proteinnya relatif sangat rendah.
Untuk zat gizi mikro, wortel mengandung vitamin A dalam bentuk beta-karoten, serta vitamin lainnya seperti vitamin K, biotin, dan vitamin B6. Wortel juga kaya akan mineral seperti kalium, menjadikannya sumber gizi yang baik untuk tubuh.
BACA JUGA:Sayuran Memang Baik Tubuh! Bagaimana Jika Dikonsumsi Dalam Kondisi Mentah?
Tidak heran jika banyak orang menjadikan wortel sebagai bahan pelengkap dalam masakan sehari-hari. Wortel dapat diolah dengan berbagai cara, tetapi jika melihat kandungan vitamin A-nya, cara terbaik adalah dengan mengukusnya.
Beta-karoten pada wortel yang matang lebih mudah diserap tubuh. Namun, perlu diingat, jangan mengukus wortel terlalu lama. Cukup kukus sekitar 15 menit agar nutrisinya tetap optimal.
Jadi, apakah wortel benar-benar baik untuk kesehatan mata? Jawabannya adalah fakta!
BACA JUGA:Wahai Bunda, Ini Alasan Mengapa Sayur Bayam Sebaiknya Tidak Dihangatkan Kembali!
Vitamin A dalam wortel, yang berbentuk beta-karoten, memiliki banyak manfaat untuk mata. Di antaranya adalah mencegah rabun senja dan memperlambat degenerasi mata seiring bertambahnya usia. Tidak diragukan lagi, wortel sangat bermanfaat untuk kesehatan mata kita.
Jadi, tunggu apa lagi? Mari konsumsi wortel secara rutin agar kebutuhan gizi untuk mata selalu terpenuhi. (**)