Realisasi KIA Sudah 56,41 Persen

Realisasi KIA Sudah 56,41 Persen

KOTA MANNA – Pihak Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bengkulu Selatan terus mengoptimalkan capaian pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA). Bahkan, sampai September 2021 ini dari total wajib KIA atau anak usia 0-17 tahun kurang sehari jumlahnya tercatat 46.840 jiwa ternyata yang sudah membuat KIA mencapai 56,41 persen atau 26.423 jiwa.

“Kami terus melakukan pelayanan pembuatan KIA, terlebih saat ini kebutuhan akan KIA sudah sangat dirasakan termasuk akhir-akhir ini selain syarat masuk sekolah anak, khusus yang orang tuanya PNS wajib melampirkan KIA sebagai bukti tanggungan anak untuk mengisi aplikasi MySAPK sehingga permintaan KIA terus meningkat,” ujar Kepala Disdukcapil BS Gunawan Suryadi MAP melalui Kabid PIAK Nasution SE.

Dikatakan Nasution, pihaknya berharap warga yang belum mengajukan pembuatan KIA agar dapat mengurus di kantor Disudkcapil BS selama jam kerja. Karena sampai saat ini masih tercatat sekitar 43,59 persen atau sekitar 20.417 jiwa anak-anak yang belum memiliki KIA. “Bagi warga yang ingin mengajukan pembuatan KIA bisa melengkapi persyaratan diantaranya minimal melampirkan foto kopi akte kelahiran, foto kopi KK dan pas foto anak,” pungkasnya.(one)

Sumber: