TNI, Polri dan Nakes Beri Masyarakat Vitamin dan Ajak Disiplin Prokes

TNI, Polri dan Nakes Beri Masyarakat Vitamin dan Ajak Disiplin Prokes

PASAR MANNA - Di masa pandemi Covid-19, TNI, Polri dan tenaga kesehatan (Nakes) bersinergi menjadi ujung tombak dalam perang melawan virus corona serta memulihkan perekonomian masyarakat. Seperti yang ditunjukan Bhabinkamtibmas Polsek Kota Manna, Babinsa, dan Nakes Kelurahan Pasar Bawah.

Di masa pandemi, mereka bersinergi membantu masyarakat agar tidak terpapar Covid-19. Salah satunya menyalurkan vitamin kepada masyarakat di Kelurahan Pasar Bawah.

“Bersama Babinmas, dan tenaga kesehatan menyalurkan vitamin untuk masyarakat. Tujuannya supaya masyarakat menjaga imun dimasa pandemi, sehingga tidak terpapar virus corona,” kata Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH.

Selain memberikan vitamin, TNI, Polri dan Nakes juga mengajak masyarakat selalu disiplin protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19. Memakai masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan pakai sabun dan air bersih. Disiplin prokes sangat penting untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Kami juga mengajak masyarakat yang belum vaksin agar segera melakukan vaksin dengan mendatangi gerai atau tempat vaksin terdekat,” imbau Kapolres. (yoh)

Sumber: