Bengkulu Selatan Kirim Dua Peserta ke MTQ Nasional di Kalimantan Selatan

Bengkulu Selatan Kirim Dua Peserta ke MTQ Nasional di Kalimantan Selatan

Ilustrasi MTQ Nasional di Kalimantan Selatan-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - MTQ Nasional ke XXIX tahun 2022, Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) berhasil mengutus dua peserta dari cabang kaligrafi dan hifzil Quran 10 juzz.

Mereka ini adalah Pegi Muhammad Iqbal dan Iskandar Hadi Putra. 

Dua peserta tersebut akan diberangkatkan pada tanggal 10 Oktober mendatang ke Kiram Park Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan (Kalsel) Selatan tempat MTQ berlangsung.

BACA JUGA:2 ASN Kaur Wakili Bengkulu di MTQ Korpri Nasional

“Pelaksanaan MTQ mulai 12 sampai 21 Oktober mendatang. Alhamdulillah, Bengkulu Selatan bisa mengutus dua peserta setelah seleksi panjang tingkat provinsi beberapa waktu lalu,” ujar Kasi Bimas Islam Kantor Kemenag BS, H. Medi Saherman, M.HI.

Dijelaskannya, ada 14 cabang lomba yang dibuka dalam MTQN Kalsel, diantaranya cabang tilawah al qur’an nak-anak dan remaja, cabang tilawah dewasa dan qiraat sabah mujjaawad, cabang qira’at murottal remaja dan dewasa, cabang khat al-qur’an, naskah dan hiasan mushaf.

Kemudian, dekorasi dan kontemporer, cabang hifzil al qur’an 1 juz dan 5 juz tilawah, cabang tilawah tartil dan canet, cabang fahmil qur’an, cabang syarhil qur’an.

BACA JUGA:Hasil MTQ XXXV: Kaur Juara Umum, BS Posisi 5, Seluma Paling Buncit

Selain itu, cabang karya tulis ilmiah al qur’an, cabang tafsir bahasa indonesia dan bahasa inggris, cabang hifzil qur’an 10 juz dan 20 juz, cabang hifzil qur’an 30 juz dan tafsir al qur’an bahasa arab.

“Untuk pendamping peserta, nanti ada tim dari Provinsi Bengkulu, Kemenag Bengkulu Selatan dan Pemda. Mudah-mudahan peserta Bengkulu Selatan bisa juara dan mengharumkan nama daerah,” demikian Medi. (rzn)

Sumber: