Pagu RAPBD Bengkulu Selatan Tahun 2023 Disepakati

Pagu RAPBD Bengkulu Selatan Tahun 2023 Disepakati

Ketua DPRD Bengkulu Selatan, Barli Halim-DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Ketua DPRD Bengkulu Selatan, Barli Halim, SE mengatakan, pembagian pagu anggaran RAPBD tahun anggaran 2023 sudah disepakati.

Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) sudah menyebar pagu tersebut ke seluruh OPD untuk dibuat pra Rencana Kerja Anggaran (RKA).

BACA JUGA:Peduli Lingkungan, BRI Cabang Tais Tanam Pohon dan Bagikan Bibit Buah Gratis

“Ya, pagu pembagian anggaran sudah disepakati. Itu sudah didistribusikan ke masing-masing OPD untuk disusun pra RKA. Setelah selesai pra RKA, tahapan pembahasan dilanjutkan ke rapat paripurna penyampaian nota pengantar oleh bupati,’ kata Barli.

Meski pagu anggaran sudah disepakati, Barli mengaku tidak mengetahui secara rinci nilai anggaran masing-masing OPD.

“Jumlahnya saya kurang hapal. Soalnya pembahasan yang dilakukan bersama TAPD kemarin secara global,” sambung Barli.

BACA JUGA:Resmi dari KPU!!! Rekrutmen PPK Pemilu 2024 Dimulai 20 November 2022, PPS 18 Desember 2022

Yang jelas, lanjut Barli arah kebijakan anggaran tahun 2023 tidak melenceng dari Perda RPJMD yang sudah disusun dan mengakomodir usulan masyarakat yang disampaikan melalui musrenbang ataupun hasil aspirasi ke DPRD.

“Program dan kebijakan anggaran tahun depan tetap mengacu RPJMD. Sektor pembangunan tetap mengutamakan skala prioritas yang menyangkut kepentingan utama masyarakat,” ujar Barli.

BACA JUGA:DPRD Provinsi Bengkulu: UMK Harus Lebih Besar Dari UMP

Ditambahkan Barli, diwaktu yang tersisah sekitar 13 hari lagi, tetap optimis RAPBD 2023 disahkan tepat waktu. Pihaknya akan melakukan pembahasan secara maraton.

Sehingga RAPBD dapat disahkan paling lambat tanggal 30 November ini.

“Diwaktu yang tersisah ini, kami optimis pembahasan bisa selesai tepat waktu dan RAPBD disepakati sesuai jadwal,” tukas Barli. (yoh)

Sumber: