Libur Natal dan Tahun, Ini Daftar Objek Wisata di Kaur yang Menarik Dikunjungi
RAPAT : Wabup Kaur yang menghadiri rapat lintas sektoral terkait pengamanan natal dan tahun baru, kemarin -Julianto-raselnews.com
KAUR, RASELNEWS.COM - Menjelang perayaan natal dan tahun baru 2023 (Nataru) para pengelola objek wisata di Kabupaten Kaur mulai melakukan penataan untuk menarik minat wisatawan berkunjung.
Berkaca dari tahun tahun sebelumnya, sejumlah ojek wisata pantai di Kabupaten Kaur selalu ramai didatangi wisatawan. Baik wisatawan lokal, nasional dan mancanegara.
Berikut beberapa objel wisata yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga saat libur natal dan tahun baru di Kabupaten Kaur.
Pertama Pantai Laguna Samudra. Pantai yang memilik pasir putih ini berada di Desa Merpas, Kecamatan Nasal. Selain aksesnya mudah dijangkau, di objek wisata ini juga tersedia tempat menginap bagi wisatawan yang ingin bermalam di pantai itu.
BACA JUGA:Tahun Baru, Pantai Laguna Mulai Tarik Karcis
Pantai ini berjarak sekitar 25 kilometer dari Kota Bintuhan ke arah Provinsi Lampung. Jika dari Kota Manna membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam mengendarai mobil dengan kecepatan sedang.
Pantai Pengubaian Desa Pengubaian Kecamatan Kaur Selatan. Pantai ini juga tidak kala menarik. Selain pasirnya yang putih, saat pasang surut akan terlihat batu batu karang bejejer indah.
Di pinggir pantai berjejer pohon kelapa. Ombak di pantai ini juga bersahabat, sehingga bisa juga untuk kegiatan surfing.
Pantai Way Hawang, pantai ini berada di Desa Way Hawang Kecamatan Maje. Juga tak kala menarik untuk dikunjungi.
Di pantai ini ada Batu Jung, yakni gundukang daratan yang menyerupai kapal berada di tengha tengah pantai. Saat pasang naik, bagian bawah Batu Jung terendam oleh air laut. Saat pasang surut air kering dan pengunjung bisa mendekati Batu Jung untuk bersuafoto.
BACA JUGA:Abrasi, Pantai Sekunyit dan Pengubayan Terancam
Danau Kembar, objek wisata ini berada di Desa Tanjung Agung Kecamatan Maje. Objek wisata danau kembar ini berada di pinggir pantai. Hanya dipisahkan oleh pantai dengan lautan.
Pasir di pantai ini juga putih. Pantainya juga teduh karena sudah ditumbuhi oleh pohon cemara sebagai pelindung. Wisatawan yang berkunjung ke lokasi ini dapat menikmati dua objek wisata sekaligus. Yakni keindahan pantai dan keindahan danau kembar.
Untuk menyiasati lonjakan kunjungan wisatawan ke Kaur saat libur Natal dan Tahun Baru, Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Dwi Agung Setyono S.IK, MH, melalui Wakapolres Kompol Enggarsah Alimbaldi S.IK, mengimbau kepada seluruh masyarakat diwilayah Kaur untuk tetap menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat atau Kamtimas perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.
Hal ini disampaikannya usai mengikuti vicon lintas sektor persiapan pengamanan Nataru bersama Kapolri di Mapolres, Jum’at (16/12).
BACA JUGA: Amankan Nataru, Polres Kaur Siagakan Dua Pos
“Saya minta kepada seluruh masyarakat Kaur untuk menjaga Kamtibmas dimulai dari lingkungan masing masing. Juga saat Nataru beraktivitaslah dengan sewajarnya, jangan melakukan sesuatu yang berefek negatif,” kata Waka Polres.
Dikatakannya, rakor lintas sektoral ini dilakukan agar tercipta komitmen bersama untuk tetap menjaga Kaur tetap aman dan kondusif menjelang serta selama peringatan Nataru. Oleh karenanya, ia mengajak semua pihak bersinergi dalam mewujudkan hal tersebut.
Tidak hanya itu, ia juga meminta masyarakat Kabupaten Kaur untuk tetap taat terhadap protokol kesehatan. “Harapan kita dalam pelaksanaan Nataru di Kabupaten Kaur ini berjalan lancar sesuai harapan kita semua. Juga saya minta dinas yang terlibat dalam pengamanan Nataru ini bisa menjalankan tugas dengan semaksimal mungkin dan saya meminta kepada masyarakat Kaur untuk tetap mematuhi protokol Covid-19,” imbaunya.
Ditambahkan Waka, dalam menghadapi Nataru ini pihaknya akan mendirikan dua pos yakni Pos Pengamanan (Pospam) Pos Pelayanan (Posyan) yakni di Pantai Laguna Nasal dan Posyan di Desa Linau Kecamatan Maje. Pos akan didirikan pada 20 Desember 2022 dan menempatkan petugas gabungan yakni Polri, TNI, Dishub, Satpol-PP, PMI dan Pramuka yang akan berjaga di masing-masing pos tersebut.
BACA JUGA:Desa Air Tenam Masuk 10 Besar Lomba Desa Wisata Tingkat Provinsi
“Kita terus meningkatkan kewaspadaan kita dan merencanakan berbagai langkah serta rencana aksi untuk menghadapi momen Nataru ini.Ttitik kerawanan malam tahun baru di gereja-gereja, dipantai-pantai dan titik keramaian lainnya menjadi prioritas kita, harapan kita ini semua berjalan dengan lancar,” terangnya.
Sementara itu, Wabup Kaur Herlian Muchrim ST yang juga hadir dalam vicon mengatakan, vicon lintas sektor persiapan pengamanan Nataru bersama Kapolri menjadi wadah untuk memantapkan komitmen bersama dalam mengamankan pelaksanaan Nataru 2023 dan bersinergi antar lembaga.
“Kita ikuti vicon rakor lintas sektor terkait kesiapan dari berbagai elemen dan instansi terkait agar pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman, lancar dan kondusif,” terangnya. (jul)
Sumber: kapolres kaur polda bengkulu