Cara Mengupload Gambar Produk untuk Jual Barang Online di Blibli

Cara Mengupload Gambar Produk untuk Jual Barang Online di Blibli

--

●    Gunakan file excel yang sudah disediakan Blibli. Lalu, isilah sesuai dengan keterangan yang diminta

●    Upload file excel dan tunggu sampai proses upload selesai

●    Produk Anda sudah ditampilkan oleh Blibli

Keuntungan jual barang online di Blibli

Setelah upload gambar produk, ada berbagai keuntungan yang Anda dapatkan ketika memulai jual barang online di Blibli. Keuntungan ini dapat Anda manfaatkan untuk meningkatkan penjualan Anda.

1. Dapat menambah user PIC

Anda dapat menambahkan user PIC untuk mengelola toko online yang ada di Blibli. Tidak ada batasan untuk mendaftarkan atau menambahkan user.

Seller tidak akan dikenakan biaya tambahan apapun. Anda pun dapat menambahkan user PIC sesuai dengan kebutuhan toko online.

2. Foto produk gratis

Jualan di toko online membutuhkan foto produk yang jelas untuk memberitahu informasi kepada calon pembeli. Apabila Anda belum memiliki produk, Blibli menyediakan jasa foto produk secara gratis.

Tersedia fotografer profesional yang akan mengambil gambar produk Anda agar terlihat lebih menarik. Untuk melakukan hal tersebut, Anda perlu mengirim produk jualan Anda ke kantor Blibli Jakarta.

Hasil dari foto tersebut akan dikirimkan oleh bagian Business Representative Blibli.com kepada seller. Foto dari Blibli tersebut tidak boleh digunakan dalam media lain baik secara online maupun offline.

Apabila Anda ingin memakai hasil foto produk dari Blibli untuk keperluan lain, memanfaatkan jasa foto produk berbayar dari Blibli.

3. Pilihan pengiriman beragam

Sebagai penjual, Anda memiliki berbagai jasa kirim untuk memproses pesanan hingga sampai ke tangan penerima atau pelanggan. Anda dapat memilih jenis pengiriman instan maupun same day dari layanan GO SEND, GRAB EXPRESS, dan JNE YES.

Sumber: