Wakapolda Bengkulu Datangi 2 Polsek di Bengkulu Selatan, Sampaikan Pesan Penting!

Wakapolda Bengkulu Datangi 2 Polsek di Bengkulu Selatan, Sampaikan Pesan Penting!

Wakapolda Bengkulu melakukan kunjungan kerja ke Polsek Seginim, Kamis (2/3/2023) -sugio aza putra-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Wakapolda BENGKULU Brigjen Pol Drs. Umar Dani, M.Si melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten BENGKULU Selatan (BS), Kamis (2/3/2023).

Dalam kunjungannya, orang nomor dua di kepolisian Bumi Raflesia itu mendatangi dua Polsek, yakni Polsek Kedurang dan Polsek Seginim.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Sosialisasikan KUHP Terbaru di Polres Kaur

Wakapolda menyampaikan arahan kepada personel Polri jajaran Polres Bengkulu Selatan.

Banyak pesan penting yang disampaikan, diantaranya meminta seluruh Anggota Polres BS agar tetap menjaga tampang dan citra baik sebagai Anggota Polri.

BACA JUGA:Live Seksi di Instagram, Selegram Bengkulu Dicokok Polda

“Laksanakan tugas sesuai SOP, dan selalu menjaga sikap tampang yang mencerminkan Anggota Polri.

Citra baik Polri harus dijaga ditengah masyarakat, jangan melakukan hal-hal negatif yang tidak mencerminkan sikap sebagai polisi,” kata Wakapolda.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Bekuk Kurir Ganja Asal Empat Lawang

Wakapolda juga berpesan kepada personel agar tetap menjaga kesehatan.

Sebab sehat merupakan modal utama untuk melaksanakan tugas dengan baik. Jika ada anggota yang sakit, Wakapolda mengarahkan berobat ke Biddokes yang khusus melayani BPJS Polri.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Bekuk 7 Anak Pelaku Curas

Wakapolda juga meminta Bhabinkamtibmas aktif berkomunikasi dengan masyarakat.

Karena Bhabinkamtibmas adalah ujung tombak polisi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Sumber: