Xiaomi Luncurkan Mobil Super Sport Sekelas Porsche 911, Harga Setara Innova, Jepang dan Eropa Waspada

Mobil Super Sport Xiaomi SC01 -Istimewa-tangkapan layar youtube R indra permana
Namun, Xiaomi SC01 membuktikan sebaliknya, Mobil ini memiliki jiwa sport dengan tenaga yang luar biasa.
Dengan tenaga 320 KW atau 430 horsepower dan torsi puncak 560 Nm. Meskipun angkanya tidak sebesar mobil super sport lainnya, namun mobil ini memiliki dimensi yang lebih kecil dengan panjang 4.105 mm, lebar 1.830 mm, dan tinggi 1.160 mm, serta bobot hanya 1.370 kg.
Dengan tenaga sebesar ini dan bobot yang ringan, performanya di jalan pasti sangat mengagumkan, berbeda dengan mobil super sport lain yang lebih berat.
Selain itu, mobil ini dilengkapi dengan berbagai fitur untuk meningkatkan performa, seperti tinggi pusat gravitasi 380 mm, desain hood flip depan, cakram rem 350 mm dengan kaliper berwarna kuning enam di depan dan empat di belakang.
Rangka mobil ini menggunakan tabung baja kromium molibdenum yang ringan dengan tata letak baterai di tengah untuk konstruksi yang lebih ringan.
Desain kaca depan yang melengkung juga membantu mengurangi koefisien drag dan mengoptimalkan aerodinamika. Secara keseluruhan, spesifikasi dan desainnya sangat mendukung performa mobil ini di jalan.
Bagaimana dengan interior dan fitur mobil ini? Mobil Xiaomi SC01 memiliki kabin yang sangat sporty dengan tombol fisik, kursi balap, dan sistem audio edifir.
Terdapat juga mode sport dengan penyesuaian otonom. Mobil ini menggunakan teknologi manajemen termal aktif, dan baterainya memiliki daya navigasi sentral dengan kepadatan energi 160 Wh/kg.
BACA JUGA:Update Harga Nokia XR21 5G, HP Tahan Banting dan Bisa Dibawa Menyelam
Jarak tempuhnya mencapai 520 km, dan waktu pengisian daya dari 30% hingga 80% hanya kurang dari 25 menit.
Xiaomi SC01 sudah masuk masa produksi dan dapat dipesan sekarang. Harganya cukup mengejutkan, hanya sekitar 42.000 USD atau setara dengan Rp 630 jutaan.
Harga ini tentu saja membuat pesaingnya, terutama dari Jepang dan Eropa, terhenyak. Lihat saja harga varian termahal Porsche 911 yang mencapai 5,9 miliar.
Sayangnya, belum ada informasi resmi mengenai waktu peluncuran resmi mobil ini.(man)
Sumber: youtube r indra permana