All New Honda CRV Unjuk Gigi! Rilis Mesin Turbo dan Hybrid, Desain Mewah dan Irit, 1 Liter 64 KM

All New Honda CRV Unjuk Gigi! Rilis Mesin Turbo dan Hybrid, Desain Mewah dan Irit, 1 Liter 64 KM

All New Honda CRV 2023-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - Honda CRV resmi telah meluncurkan generasi terbarunya.Tak tangung-tanggung, ada 2 mobil baru CRV terbaru yang telah dipasarkan secara global. Pertama bermesin turbo, satu lagi hybrid.

Saat ini All New CRV 2023 sudah hadir di Thailand. Mobil ini pertama kali muncul di Bangkok Motor Show pada 20 Maret 2023, menjadikan Thailand sebagai negara pertama yang mendapatkan generasi terbaru CRV untuk kawasan Asia Tenggara.

BACA JUGA:China Luncurkan Mobil Raja Jalanan, Ditarget Untuk Membunuh Land Cruiser, Seperti Ini Spesifikasinya

Selain mesin 1,5 liter Turbo, CR-V generasi ke-6 juga tersedia dengan opsi teknologi elektrifikasi.

Keberadaan CR-V 2023 di Thailand memberikan sinyal kuat bahwa mobil ini akan segera dirilis di Indonesia.

Hal ini diperkuat oleh pendaftaran 2 mobil Honda terbaru dengan kode rs38t CVT dan rs58rs CVT di laman resmi BPBD DKI Jakarta.

BACA JUGA:Siapkan Rp 13 Juta, New Toyota Avanza 1.5G Bisa Dibawa Pulang, Mobilnya Sejuta Umat

Diperkirakan keduanya adalah model Honda CRV generasi keenam, dengan rs38t CVT menggunakan mesin 1500 cc Turbo, sedangkan kode RS 58 RS CVT zz DC mengindikasikan sebagai CRV Hybrid.

Desain All New CRV juga telah didaftarkan dengan nomor permohonan a00220178, menegaskan kehadirannya.

Sebelum membahas spesifikasi All New CRV generasi ke-6, berikut mengenai varian dan harga yang ditawarkan di Thailand.

BACA JUGA:Harga 5 Mobil Bekas Mewah Ini Lebih Murah LCGC, Tak Bikin Susah, Bikin Anda Terlihat Kaya

Di pasar Thailand, CRV hadir dalam 5 varian, termasuk opsi Turbo dan Hybrid, dengan pilihan 5 stiker dan konfigurasi 7 kursi.

Harganya berkisar antara 1.149.000 hingga 1.729.000 bath atau sekitar Rp 639 juta hingga Rp 778 juta dengan varian RS sebagai yang tertinggi.

Desain eksterior Honda CRV 2023 memiliki lampu depan LED ramping, grill, dan bumper depan yang sporty.

Varian RS memiliki tambahan logo RS di grill depan, bumper dengan diffuser tambahan, dan dua kisi udara di setiap sisi.

BACA JUGA:Fitur Pengamanan Meragukan! Ini Daftar Mobil dengan Uji Tabrak Terburuk

Sumber: