VinFast Mulai Debutnya di Indonesia, Perkenalkan Mobil Crossover Mewah Harga Biasa, VinFast VF 7 Jadi Idola
VinFast VF7 -istimewa-Tangkapan Layar Automotive News Europe
RASELNEWS.COM - Perusahaan Mobil Listrik asal Vietnam yaitu VinFast secara resmi memulai debutnya di Indonesia pada pembukaan ajang IIMS 2024.
Merek ini langsung memperkenalkan empat model barunya di Indonesia, yaitu VF5, VF6, dan VF7.
Meskipun membawa empat model sekaligus, VinFast belum merilis harga jualnya namun diperkirakan akan lebih terjangkau.
Keempat model yang mereka perkenalkan di ajang IIMS ini merupakan mobil berpenggerak listrik murni.
Dari keempat model tersebut, salah satu yang menarik perhatian, yaitu VinFast VF7, yang kemungkinan akan menjadi idola.
VF7 menjadi mobil asal Vietnam terbesar yang hadir di Indonesia.
Mobil listrik ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 75,3 KWH dan dua pilihan motor listrik 201 horsepower dan 349 horsepower.
Sekarang, mari kita lihat spesifikasi lengkap VinFast VF7 yang telah resmi masuk Indonesia ini.
VinFast VF7 merupakan crossover dengan kapasitas lima penumpang yang sebelumnya diperkenalkan di ajang Consumer Electronic Show 2022.
Secara desain, VF7 memiliki tampilan sporty dengan sentuhan futuristik yang menghasilkan tenaga hingga 349 daya kuda.
Dimensi VF7 adalah panjang 4.545 mm, lebar 1.890 mm, tinggi 1.636 mm, dan jarak sumbu roda 2.814 mm.
Sumber: