Harga TBS Sawit di Bengkulu Selatan Berbeda Jauh dengan Seluma. Ada Apa Ya?

Harga TBS Sawit di Bengkulu Selatan Berbeda Jauh dengan Seluma. Ada Apa Ya?

Harga Kelapa Sawit Bengkulu Selatan terbaru-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Petani kelapa sawit di Kabupaten BENGKULU SELATAN mengeluhkan harga jual tandan buah segar (TBS) sawit yang rendah. Selisih cukup jauh dengan harga TBS di daerah lain.

Contohnya saja jika dibandingkan dengan Kabupaten Seluma. harga TBS sawit di dua kabupaten ini berbeda cukup jauh. Padahal BENGKULU SELATAN dan Seluma kabupaten tetangga persis.

Di Seluma harga TBS sawit di toke atau di RAM pada Minggu, 2 Juni 2024 Rp2.300 per kg. Sedangkan di Kabupaten BENGKULU SELATAN hanya Rp2.100. Terjadi selisih atau perbedaan harga Rp200.

BACA JUGA:Kejari Ungkap Modus Dugaan Korupsi Proyek Replanting Kepala Sawit di Bengkulu Selatan

Selisih harga itu jelas merugikan para petani. Apalagi kualitas TBS sawit di Bengkulu Selatan tidak kalah bersaing dengan TBS di Seluma.

Anggota DPRD Bengkulu Selatan, Riko Ferdiansyah, SP mempertanyakan penyebab selisih harga tersebut. Seharusnya hal itu tidak perlu terjadi karena merugikan petani.

"Ada apa harga TBS sawit di daerah kita ini (Bengkulu Selatan) sangat kecil, kalah dengan Seluma. Ini sangat merugikan masyarakat, khususnya petani sawit," kata Riko.

BACA JUGA:PT. SBS di Bengkulu Selatan Digeruduk Ratusan Toke dan Petani Sawit, Ini Tuntutannya

Riko meminta pihak terkait mencari penyebab harga jual TBS sawit di Bengkulu Selatan murah. Apakah karena faktor penetapan harga di pabrik atau karena ada faktor lain.

"Kalau harga di pabrik rendah, tapi kenapa di daerah lain bisa lebih tinggi. Pabriknya sama saja dengan Seluma misalnya. Makanya pihak terkait harus turun menelusuri ini," tegas Riko.

Menurut Riko, jika hal ini didiamkan dan dibiarkan, maka akan terus berlarut. Soalnya sudah lama harga jual TBS di Bengkulu Selatan lebih rendah dibanding daerah lain.

BACA JUGA:Indonesia Pecahkan Rekor! Negara Pertama Mampu Ubah Sawit Menjadi Bahan Bakar Bensin

Sebagai kabupaten induk dan menjadi salah satu daerah penghasil kelapa sawit terbesar di Bengkulu, seharusnya harga TBS sawit di Bengkulu Selatan bisa lebih kompetitif, sehingga petani sawit bisa hidup sejahtera. (yoh)

Sumber: