All New Yamaha NAMX Terbaru 2024 Tipe S: Terungkap Banyak Beda Dengan Tipe Turbo

All New Yamaha NAMX Terbaru 2024 Tipe S: Terungkap Banyak Beda Dengan Tipe Turbo

ALL New NMAX Neo S 2024 -Istimewa-Tangkapan Layar Youtube Achmad Nursalim

RASELNEWS.COM - All New Yamaha NMAX 2024 khususnya tipe Neo S ternyata memiliki beberapa perbedaan dibandingkan dengan tipe Neo biasa maupun tipe Turbo.

Bagi kalian yang memiliki budget sekitar Rp33 juta, di sarankan untuk memilih tipe Neo S. Mengapa?

Tipe ini sudah menggunakan sistem keyless, berbeda dengan tipe Neo biasa yang masih menggunakan kunci konvensional.

BACA JUGA:Baru Rilis, Yamaha NMAX Turbo Sudah Dapat Lawan Tangguh

Fitur keyless ini sangat penting untuk motor tahun 2024 karena memberikan keamanan ekstra dan mengurangi risiko pencurian.

Selain itu, perbedaan antara tipe Neo S dan tipe Turbo terletak pada fitur turbo.

Tipe Neo S belum dilengkapi dengan turbo dan masih menggunakan roller biasa serta sistem CVT yang sama seperti pendahulunya. Cover radiatornya juga masih menggunakan tipe yang lama.

BACA JUGA:Wow! Yamaha NMax Turbo Laku 1000 Unit dalam Tempok 40 Menit

Untuk harga sekitar Rp33 juta, kita bisa mendapatkan desain bodi yang lebih elegan, terutama dengan warna putih yang memberikan kesan minimalis.

Di bagian depan, lampu sudah menggunakan projector ganda yang memberikan penerangan lebih baik.

Lampu sein juga ditempatkan di bagian depan, menyatu dengan headlamp, sehingga lebih mudah dilihat oleh pengendara lain.

BACA JUGA:Yamaha NMAX Turbo Vs Honda PCX 160, Mana Lebih Unggul dan Bertenaga?

Bagian samping motor terlihat lebih slim dibandingkan dengan generasi sebelumnya yang lebih besar.

Spakbor depan yang mirip dengan Yamaha XMAX 250 cc memberikan kesan sporty dan lebih padat.

Cover bawah bodi juga diberi aksen putih yang menambah kesan elegan.

Bagian stang motor tipe Neo S ini memiliki desain yang lebih modern dan mewah.

Pada holder stang, tidak ada tombol turbo atau Y-Shift, hanya tombol klakson, lampu jauh-dekat, dan menu sederhana.

BACA JUGA:Yamaha Resmi Luncurkan New NMAX Turbo 2024, Desain, Tampilan dan Fitur Semua Baru, Dibanderol Segini

Speedometer tipe Neo S masih sama seperti tipe Turbo, hanya dengan tampilan berwarna biru yang lebih menarik.

Jok motor Yamaha NMAX terkenal dengan kenyamanannya yang empuk, dan hal ini tetap ada pada tipe Neo S.

Sumber: youtube achmad nursalim