Terduga Pelaku Pertikaian Berujung Pembunuhan 2 Warga Bengkulu Selatan di Tebat Rukis Berhasik Dibekuk Polisi
Polisi dari Polres Bengkulu Selatan melakukan penangkapan terduga pembunuhan 2 warga di Tebat Rukis Kamis, 25 Juli 2024-istimewa-rbtv.disway.id
Luka Tusuk Mematikan
Pembunuhan 2 warga Desa Gelumbang yang diawali pertikaian di Tebat Rukis bisa terbilang sadis. Kedua korban yakni Hajat dan Herdian meninggal dunia di lokasi kejadian dengan luka tusuk di sekujur tubuh.
BACA JUGA:Pertikaian di Tebat Rukis, 2 Warga Bengkulu Selatan Tewas
Dari informasi yang didapat Raselnews.com, tubuh korban Hajat setidaknya terdapat 5 luka tusuk. Dari luka tersebut, satu tusukan yang cukup mematikan.
Hajat ditusuk dari belakang hingga menembus jantung. Kepalanya pun mengalami remuk yang diduga kuat dihantam benda keras.
Hajat tewas terkapar tepat di depan Rumah Makan Padang Sinar Tiras, yang berada percis di seberang Objek Wisata Tebat Rukis.
Sementara Herdian yang mengenakan kaos warna kuning terkapar 15 meter dari posisi hajat dengan posisi terlentang di depan usaha tambal ban.
BACA JUGA:Bukan Perkara Pilkades, Ini Motif dan Kronologis Pembunuhan Adik Bupati Muratara
"Saya ikut memandikan jenazah Hajat. Setidaknya ada 5 tusuk di punggug belakang. Dari luka itu, satu yang cukup fatal yang diduga menembus jantung," ujar keluarga korban Hajat ketika dihubungi Raselnews.com via ponsel Kamis, 25 Juli 2024 sore.
Bagaimana dengan Herdian? "Nah tidak begitu tahu. Tapi tadi saat di pemakaman, saat informasinya ada 21 luka tusukan," sambung pria berusia 28 tahun ini.
Menurutnya, Hajat dan Herdian dikebumikan usai Shalat Zuhur di TPU Desa Gelumbang.(and)
Sumber: