Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji'un! Anggota DPRD Seluma Meninggal Dunia di Jakarta

Sabtu 20-05-2023,09:11 WIB
Reporter : red
Editor : Andri Irawan

SELUMA, RASELNEWS.COM - DPRD Seluma berduka. Herwansyah Bin Tahwi Khair, salah seorang anggota DPRD Seluma, meninggal dunia.

Bacaleg DPRD Seluma Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dapil I ini meninggal dunia di usia 52 tahun di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Sabtu (20/5/2023) dini hari atau sekitar pukul 02.50 WIB.

BACA JUGA:Mantan PPTK Kasus Dugaan Korupsi BBM DPRD Seluma Mangkir Lagi Jadi Saksi, Alasannya Bikin Sedih

Menurut rekannya, Herlian Yanuardi, sebelum menghembuskan napas terakhirnya, almarhum Senin (15/5/2023), rencana hendak melakukan operasi mata di Jakarta.

Setiba di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, kondisi Herwansyah menurun hingga harus dirawat oleh tim medis di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu.

BACA JUGA:Dugaan Kasus Korupsi DPRD Seluma Didalami, Jaksa Libatkan BPKP

Almarhum yang memiliki riwayat penyakit diabetes, didiagnosa mengalami lemah jantung dan disertai sesak nafas. Namun almarhum tetap keukeuh berangkat ke Jakarta.

Setiba di Jakarta, almarhum dilarikan keluarganya ke ICU RSCM Jakarta dan menjalani perawatan intensif, dan almarhum menghembuskan nafas terakhirnya pada Sabtu (20/5) pukul 02.50 WIB.

BACA JUGA:Ketua DPRD Seluma: Kinerja PLN Tais Sangat Buruk, Tunda Dulu Bayar Listrik!

"Almarhum rencana mau operasi mata di Jakarta, tapi saat di bandara Fatmawati Soekarno kondisi fisiknya ngedrop, lemah jantung dan disertai sesak nafas," terang Herlian Yanuardi dilansir rbtv.disway.id.

Jenazah almarhum rencananya akan dipulangkan ke kampung halamannya di Kelurahan Napal Kecamatan Seluma Sabtu pukul 16.00 wib, dan langsung dimakamkan malam harinya.

BACA JUGA:Anggaran Dipangkas, Anggota DPRD Seluma Protes

Adik kandung almarhum, Zuraini yang merupakan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Seluma, memohon almarhum dimaafkan segala khilaf dan salahnya selama hidupnya, semoga almarhum husnul khotimah. (red)

Kategori :