Alhamdulillah, Bengkulu Nol Kasus Baru Covid-19
BENGKULU - Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Bengkulu melaporkan nol kasus baru Covid-19, Kamis (14/10). Total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 23.068 kasus.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni, mengatakan peningkatan kasus virus corona Provinsi Bengkulu terus mengalami penurunan. “Hari ini dari jumlah spesimen yang keluar sebanyak 868 sampel, yang dinyatakan positif adalah nol kasus,” tegas Herwan.
Herwan mengatakan jumlah kasus sembuh mencapai 22.620 orang. Sedangkan kasus meninggal dunia sebanyak 402 kasus.
Meski nol kasus, Bengkulu masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level dua secara nasional. Untuk itu, masyarakat harus tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat. Yakni memakai masker, sering mencuci tangan, menjaga jarak dan mengurangi aktivitas.
Dengan melandainya kasus Covid-19, diharapkan dalam waktu dekat ini bisa mencapai level 1. “Meskipun kasus covid-19 terus mengalami penurunan, masyarakat Bengkulu tidak boleh lengah dan tetap mematuhi prokes,” ujar Herwan.
Kasus covid-19 di Bengkulu juga berpengaruh besar terhadap Bed Occupation Rate (BOR) atau tingkat keterisian kamar di rumah sakit yang sudah di bawah 2 persen. Bahkan ada beberapa rumah sakit yang sudah tidak merawat pasien covid-19.
Di RSM Yunus sendiri, hanya dua kamar yang terisi pasien covid-19. “Kondisi ini kita harapkan terus berlanjut. Sehingga kegiatan masyarakat bisa kita lakukan seperti biasanya," pungkas Herwan. (sak)
Sumber: