Karyawan SBS Tewas Setelah Terjerembab ke Mesin Janjang

Karyawan SBS Tewas Setelah Terjerembab ke Mesin Janjang

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Kecelakaan kerja terjadi lagi di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS). Bila Kamis (18/11) petugas pemasang tiang kabel internet Indihome meninggal dunia disetrum listrik, Jumat (19/11) seorang karyawan PT Sinar Bengkulu Selatan (SBS) yang berada di  Desa Nanjungan Kecamatan Pino Raya, yakni Edi Supriadi (39) tewas.

Diduga korban meninggal dunia akibat terjerembab ke mesin pengolah janjang atau tandan buah sawit di pabrik tersebut. Korban yang mengalami luka serius sempat dibawa ke RS As Syifa untuk mendapat pertolongan medis, tapi nyawa korban tidak berhasil diselamatkan.

Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Pino Raya, Iptu Junairi membenarkan, adanya kejadian tersebut. Pihaknya sudah mendatangi TKP dan meminta keterangan saksi-saksi. “Memang betul ada kecelakaan kerja di PT SBS. Anggota sedang ke TKP untuk mengumpulkan informasi,” kata Kapolsek.

Informasi terhimpun Rasel, korban yang bekerja di bagian mesin janjang diduga terpeleset saat sedang bekerja. Akibat terpeleset, tubuh korban jatuh ke dalam mesin pengolahan janjang, sehingga ikut terseret ke dalam mesin.

Rekan korban yang melihat kejadian tidak sempat memberi pertolongan. Korban sempat dibawa ke rumah sakit. Namun nyawa korban tidak tertolong, hingga menghembuskan nafas terakhir.

Jenazah korban dimakamkan di TPU Desa Pasar Pino, sebab paman korban merupakan warga desa tersebut. Polisi masih mendalami kejadian kecelakaan kerja yang merenggut nyawa tersebut. (yoh)

Sumber: