BPJS Honorer Telan Anggaran Rp 110 Juta Lebih

BPJS Honorer Telan Anggaran Rp 110 Juta Lebih

ILUSTRASI jaminan BPJS Ketenagakerjaan-DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Pemkab Bengkulu Selatan telah menggelontarkan dana Rp 110 juta lebih setiap tahun untuk menjamin keselamatan kerja tenaga honorer.

Dana tersebut dipergunakan untuk membayar iuran atau premi bulanan kepesertaan Badan Peserta Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan bagi ratusan tenaga honorer di Organisasi Perankat Daerah (OPD) lingkungan Pemkab Bengkulu Selatan.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) BS, Didi Krestiawan, SE mengungkapkan, untuk saat ini memang seluruh tenaga honorer atau non ASN di seluruh OPD sudah memiliki kartu BPJS Ketenagakerjaan.

BACA JUGA:Ratusan Tenaga Non-ASN DLHK Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

Bahkan, untuk iuran bulanan tahun 2022 susah dibayarkan oleh tim anggaran Pemkab BS melalui APBD BS. Tujuanya, agar pekerja terjamin keselamatanya dalam menjalankan tugas kedinasan.

"Ya, untuk seluruh tenaga honorer di 29 OPD Pemkab BS sudah memiliki kartu BPJS Ketenagakerjaan. Untuk iuran setiap tahun Pemkab BS sudah menggunakan melalui APBD sebesar Rp 110 juta," terang Didi.

Dikatakan Didi, untuk jumlah keseluruhan tenaga honorer yang ditanggung BPJS Ketenagakerjaan tersebar di 29 OPD Pemkab BS, perkiraanya sekitar 800 orang lebih. Untuk tenaga honorer terbanyak yaitu tenaga kebersihan DLHK BS. Kemudian, tenaga kesehatan Dinkes BS, tenaga Satpol-PP dan Damkar BS dan seluruh tenaga honorer disetiap OPD lainnya.

"Mudah-mudahan, dengan telah adanya BPJS Ketenagakerjaan bagi seluruh tenaga honorer di OPD Pemkab BS ini. Dapat menjamin keselamatan kerja mereka," harap Didi. (one)

Sumber: bkpsdm bengkulu selatan