Peternak di Bengkulu Selatan Mulai Terapkan Kawin Suntik

Peternak di Bengkulu Selatan Mulai Terapkan Kawin Suntik

Proses kawin suntik-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Guna meningkatkan produktivitas peternakan Sapi Bali, peternak di Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan, mulai mencoba sistem kawin suntik untuk pengembangbiakan.

Kawin suntik dilakukan khusus indukan muda berumur 3-4 tahun.

“Tingginya permintaan daging sapi membuat kami (peternak) harus lebih inovatif. Salah satunya dengan memulai sistem kawin suntik untuk indukan muda. Kawin suntik ini lebih mempercepat masa kehamilan ternak sehingga berkembang biak lebih cepat,” ujar Syukri Ahyar, A.Md peternak sapi Desa Pasar Pino Kecamatan Pino Raya.

BACA JUGA:Berkeliaran, 3 Ekor Sapi Ditangkap Satpol PP Kaur

Meski inseminasi buatan perlu persiapan matang dan biaya, Syukri mengaku hasilnya tidak mengecewakan peternak. Bahkan hasil kawin suntik diklaim lebih unggul dan tahan penyakit.

“Untuk indukan tetap pakai Sapi Bali. Benihnya dari Sapi Bali yang juga sudah kawin silang sehingga anakan memiliki daya tahan tubuh lebih kuat,” bebernya.

Terpisah, PPL Peternakan Dinas Pertanian BS, Dadang mengaku siap membantu para peternak yang ingin menerapkan sistem kawin suntik.

“Belakangan ini metode kawin suntik sudah mulai ramai di kalangan peternak. Sebab hasilnya memuaskan dan anakan lebih gemuk. Kamipun terus melakukan edukasi dan pelatihan bagi peternak yang membutuhkan,” terangnya. (rzn)

Sumber: