Zikir Akbar Nasional 2022 di Bengkulu Selatan: Damkar Siapkan Puluhan Ribu Liter Air Bersih

Zikir Akbar Nasional 2022 di Bengkulu Selatan: Damkar Siapkan Puluhan Ribu Liter Air Bersih

Petugas Damkar Dinas Satpol PP-Damkar Bengkulu Selatan menyediakan puluhan ribu liter air bersih untuk peserta Zikir Akbar Nasional 2022-rezan okto wesa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Dinas Satpol PP-Damkar Bengkulu Selatan menyediakan 20 ribu liter air bersih untuk kebutuhan peserta Zikir Akbar Nasional (ZAN) 2022 yang digelar hari ini (5/11/2022) di depan Kantor Bupati Bengkulu Selatan.

Air bersih ditempatkan di tiga titik. Depan kantor bupati, depan DLHK serta di depan GOR Padang Panjang.

Selain itu, Tim Damkar juga menyediakan puluhan tong air di sepanjang jalan dekat tenda acara.

BACA JUGA:Curang, Guru Honorer Tak Aktif Bisa Daftar PPPK 2022, yang Mengajar Malah Gagal

“Air bersih telah kami siapkan sehari sebelum kegiatan. Seluruh peserta jangan panik kekurangan air bersih, karena stoknya sudah banyak,” ujar Kadis Satpol PP-Damkar BS Erwin Muchsin, S.Sos kepada Raselnews.com, Jumat (4/11/2022).

Ia mengaku air bersih yang tersedia diambil langsung dari PDAM Tirta Manna. Sehingga kualitas air sangat terjamin dan layak untuk dimanfaatkan seluruh peserta Zikir Akbar Nasional.

Tak hanya itu, pihaknya juga menyediakan ratusan ember dan centong air untuk memudahkan peserta menggunakan air dari dalam tong.

BACA JUGA:Sidang Dugaan Korupsi di Bawaslu Kaur: Belasan Saksi Kuatkan Dakwaan Jaksa

“Selain ditempatkan di seputaran kawasan ZAN, tiga armada Damkar juga siap selalu memenuhi kebutuhan air peserta. Kami ingin acara ini betul-betul sukses dan lancar,” papar Erwin.

Sementara untuk kebutuhan mandi cuci kakus (MCK) peserta, Erwin mengaku telah mengoptimalkan MCK di Dinas Satpol PP-Damkar BS.

Peserta Zikir Akbar Nasional bebas menggunakan kamar mandi serta toilet di kantor tersebut. Kalaupun nanti padat peserta, alternatif lain dengan memanfaatkan MCK di GOR Padang Panjang yang sebelumnya telah dibersihkan petugas.

BACA JUGA:Zikir Akbar Nasional Bengkulu Selatan: Terjunkan Polisi dari 3 Polres, Jalur Dinas Dikbud-RSHD Disterilkan

“Dengan peserta yang totalnya mencapai 15 ribu orang, sudah pasti kebutuhan MCK tidak  dapat dihindarkan. Peserta silahkan menghubungi petugas kami di lapangan jika ada kendala ataupun hal lain yang dibutuhkan,” demikian Erwin. (rzn)

Sumber: