Kasus Ledakan PT. SBS Ditutup, Polres Bengkulu Selatan Pastikan Human Eror

Kasus Ledakan PT. SBS Ditutup, Polres Bengkulu Selatan Pastikan Human Eror

Penyidik Polres Bengkulu Selatan melakukan identifikasi pascameledaknya mesin perebus kelapa sawit di PT SBS yang terjadi Jumat (21/10/2022) lalu-rezan okto wesa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Polres Bengkulu Selatan memastikan penyebab ledakan pipa sterilizer PT. Sinar Bengkulu Selatan (SBS) karena human eror atau kelalaian manusia.

Hal itu berdasarkan hasil pemeriksaan tim laboratorium forensik (labfor) Polda Sumatera Selatan dan keterangan saksi-saksi yang diperiksa penyidik Unit Tipiter Sat Reskrim Polres BS.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Mesin Pabrik PT SBS di Bengkulu Selatan Meledak, 2 Orang Tewas

“Penyebabnya murni karena human eror. Untuk prosesnya, kami limpahkan ke Dinas Nakertrans.

Kemungkinan pihak manajemen pabrik dikenakan sanksi administrasi,” kata Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH didampingi Kasat Reskrim, Iptu Fajri Chaniago, STK, SIK.

BACA JUGA:Begini Kronologis Meledaknya Mesin Perebus Pabrik PT SBS Bengkulu Selatan

Disampaikan Kasat Reskrim, kelalaian manusia yang menyebabkan pipa meledak terlihat dari kertas indikator pengukur tekanan sterilizer yang masih kosong.

Artinya alat ukur tekanan tidak jalan.

Padahal sebelum terjadi ledakan, pengukur tekanan masih aktif.

BACA JUGA:Pabrik Kelapa Sawit PT SBS Berhenti Operasi

Artinya alat ukur tekanan sterilizer mulai tidak berfungsi beberapa jam sebelum terjadi ledakan.

“Indikasi human eror ini diketahui berdasarkan olah TKP dan temuan tim labfor,” terang Kasat Reskrim.

Karena penyebabnya human eror, polisi tidak akan memproses kasus ledakan itu ke ranah pidana.

BACA JUGA:Tim Labfor Polda Sumsel Selidiki Penyebab Meledaknya Mesin Pabrik Kelapa Sawit PT SBS

Apalagi dua karyawan yang menjadi korban telah meninggal dunia.

Pihak manajemen bisa dikenakan sanksi administrasi dan diminta untuk meningkatkan keselamatan karyawan dalam aktivitas produksi.

BACA JUGA:PT SBS Dapat Teguran Keras, Edi: Sudah Tiga Karyawan Tewas di Tahun 2022

Sekedar mengingatkan, ledakan pipa sterilizer PT SBS terjadi pada Jumat, 21 OKtober 2022.

Dua karyawan yakni Iswandi dan Muslimin tewas akibat peristiwa itu.

Ledakan di pabrik CPO itu sempat menghebohkan masyarakat sekitar karena suara dentuman yang keras. Bahkan TBS sawit dan bangunan pabrik ikut luluh lantah. (yoh)

Sumber: