Honor PPS dan Pantarlih di Kaur Segera Dibayar, Tunggu Proses di Bank Selesai

Honor PPS dan Pantarlih di Kaur Segera Dibayar, Tunggu Proses di Bank Selesai

BERKAS : Tim PPK saat menyerahkan berkas pembayaran honor PPS dan Pantarlih-julianto-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM – Honor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan petugas Pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) di Kabupaten Kaur segera dibayar.

KPU Kaur segera membayar honor 585 (PPS) dan 437 petugas pemuktahiran data pemilih (Pantarlih). Kepastian itu disampaikan Ketua KPU Kaur Yuhardi, S.IP, MM (10/3).

BACA JUGA:Sah!! ASN Pemkab Benteng yang Digerebek di Hotel Bersama Pejabat Pemkab Kaur Kembali ke Suami

BACA JUGA:Bolehkah Menutup Jalan untuk Hajatan atau Pesta Pernikahan? Simak Penjelasan Kementerian PUPR

Saat ini Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) telah menyiapkan dan menyerahkan dokumen yang diperlukan untuk pembayaran honor PPS, sekretariat dan Pantarlih.

"Bulan ini akan dibayarkan, dalam proses pembuatan rekening giro masing-masing PPS, untuk pembayaran kebutuhan sekretariat, setelah itu proses transper termasuk juga pembayaran honorarium ke rekening masing-masing PPS," ujar Yuhardi.

BACA JUGA:Kompak, Bupati Gusnan dan FKPD Hadiri Panggilan DPRD untuk Hearing Bersama ASBS

BACA JUGA:Lakalantas, Pelajar SMKN 3 Seluma Meninggal Dunia

Diketahui, sejak dilantik hingga kemarin, PPK, PPS dan Pantarlih Kaur belum menerima honor. Padahal seharusnya mereka menerima upah setiap bulan.

Keterlambatan pembayaran honor ini lantaran ada kendala teknis, namun dipastikan dalam waktu singkat akan dibayarkan.

BACA JUGA:Berapa Kuota Replanting Sawit Bengkulu Selatan 2023? Kepala Distan: Sudah Diusulkan

BACA JUGA:BPK Periksa 495 Kendaraan Dinas Pemkab Bengkulu Selatan, Nih Hasilnya

Untuk besaran honor sesuai ketetapan. Yakni Ketua PPS Rp1,5 juta perbulan, anggota Rp1,3 juta sedangkan sekretariat Rp1.150.000 sedangkan pelaksana staf administrasi atau teknis Rp 1.050.000. Untuk Pantarlih sebesar Rp 1 juta.

"Setelah prosesnya rampung anggaran langsung masuk rekening masing-masing," tutupnya. (jul)

Sumber: ketua kpu kaur