BREAKING NEWS: Anak Mantan Anggota DPRD Seluma Meninggal Dunia Kesetrum Listrik Saat Panen Sawit

BREAKING NEWS:  Anak Mantan Anggota DPRD Seluma Meninggal Dunia Kesetrum Listrik Saat Panen Sawit

ilustrasi meninggal dunia-istimewa-raselnews.com

SELUMA, RASELNEWS.COM - Kasus warga kesetrum listrik saat tengah memanen kelapa sawit hingga berujung meninggal dunia kembali terjadi di Kabupaten SELUMA.

BACA JUGA:Egrek Sawit Tersentuh Kabel Listrik PLN, Warga Seluma Meninggal Dunia

Jika sebelumnya Sahadi (40), warga Desa Suka Bulan Kecamatan Talo Kecil,  Minggu (4/6/2023) sore atau sekitar pukul 17.30 WIB, warga Desa Pinju Layang Kecamatan Semidang Alas (SA), Seluma yakni Okta (25) tewas tersengat listrik.

BACA JUGA:Warga Seluma Meninggal Akibat DBD, Sempat Dirawat Dirumah Sakit, Warga Minta Segera Dilakukan Fogging

Korban sendiri merupakan anak mantan anggota DPRD Seluma periode 2009-2014, Drs Sudiman.

Sekretaris Desa Pinju Layang, Riki Agustiono kepada Raselnews.com membenarkan mengenai hal ini.

BACA JUGA:Masya Allah, Zikir Pendek Ini Diganjar Mati Syahid, Selamat Siksa Kubur, dan Dimudahkan Meniti Shirath

"Ya benar, anak pak Sudiman. Meninggal kesetrum listrik. Kejadiannya sore tadi menjelang magrib.

Saat sedang memanen sawit di kebun milik orang tuanya di Desa Rantau Panjang," tegas Riki.

BACA JUGA:Catat Syaratnya, KUR BSI 2023 Plafon Rp10 Juta Tanpa Angunan

Hanya saja Riki mengaku belum diketahui kronologis kejadian. Namun setelah mendapatkan kabar, korban langsung dilarikan warga ke RSHD Manna, Bengkulu Selatan.

Namun di perjalanan korban sudah meninggal dunia.

BACA JUGA:SIAL! Lagi di Kamar Hotel Bersama PSK, Pencuri Uang Rp300 Juta Milik Toke Sawit Seluma Dibekuk

"Sempat dilarikan ke Rumah Sakit Kota Manna, tapi di perjalanan meninggal. Malam ini kami akan bertakziah di rumah duka," pungkas Riki. (rwf)

Sumber: