Indah dan Mempesona, Wisata Alam Sepit Kancing, Surga Tersembunyi di Bengkulu Selatan

Indah dan Mempesona, Wisata Alam Sepit Kancing, Surga Tersembunyi di Bengkulu Selatan

SEPIT KANCING: Bupati Bengkulu Selatan saat berada di kawasan wisata alam sepit kancing-wawan suryadi-raselnews.com

Untuk mencapai menuju wisata alam Sepit Kancing, diperlukan waktu berkendara sekitar 1 jam perjalanan berkendara.

Saat musim panas, akses menuju lokasi Sepit Kancing sudah lancar diakses menggunakan sepeda motor ataupun mobil.

Namun saat musim penghujan, sebaiknya ditempuh berjalan kaki saja dari Desa Tanjung Tengah menuju lokasi Sepit Kancing.

Wisata alam ini disebut Sepit Kancing oleh warga karena memang sungai di lokasi itu diapit oleh dua sisi tebing.

Pemandangan aliran sungai seperti itu lumrah disebut warga Bengkulu Selatan dengan nama Sepit.

Tebing di sisi kiri dan kanan sungai yang merupakan bebatuan cadas juga menambah keindahan tersendiri.

Para pengunjung bisa memanjat sisi tebing itu kemudian terjun ke air sungai yang dalam dan berwarna biru. 

“Untuk berwisata dan bermalam bersama keluarga sangat cocok," kata Bupati Gusnan Mulyadi. 

Diakui Bupati, belakangan ini Pemkab Bengkulu Selatan aktif mendorong perekonomian masyarakat dari sector wisata.

Diantaranya melalui Dinas Pariwisata telah banyak menggandeng pemuda dan Kelompok sadar wisata (Pokdarwis).

"Dengan keterlibatan mereka yang tak lain agar pengunjung tertarik akan objek wisata tersebut semakin bagus dibawa pengelolaan mereka," pungkas Gusnan.

Ditambahkan Gusnan, objek wisata alam Sempit kancing masih sangat alami.

Sejak dibuka akses jalan, saat ini sudah dapat ditempuh menggunakan kendaraan roda empat mecapai lokasi.

“Mari masyarakat Bengkulu Selatan, ini menjadi salah satu opsi untuk berwisata bersama keluargan dan kawan-kawan, rugi kalau tidak datang menikmati air dan alamnya,” pungkas Gusnan. (red)

Sumber: bupati bengkulu selatan