Keren! Lukisan Seniman Bandung Terjual Rp11 Miliar di Rumah Lelang
Lukisan seniman Bandung yang terjual Rp11 miliar -istimewa-raselnews.com
JAKARTA, RASELNEWS.COM - Seniman Indonesia telah mengharumkan nama Tanah Air di kancah dunia.
Kali ini, datang dari seniman asal Bandung Christine Ay Tjoe yang berhasil menjual hasil karya seninya senilai Rp11 miliar di Singapura.
BACA JUGA:Jangan Takut Kekurangan Beras, Produksi Gabah di Bengkulu Melimpah, Pertahun Ratusan Ribu Ton
Akhir pekan lalu, lukisannya yang berjudul The Team of Read dilelang di Sotheby's Asia.
Pelelangan dilakukan secara live pada 2 Juni 2023 di situs resmi Sotheby's.
Awalnya, lukisan ini dilelang dengan harga Rp7,2 milliar.
Namun berhasil terjual dengan harga Rp 11 milliar.
BACA JUGA:Kesenian Ekstem Dari Banten, Makan Bara Api dan Tusuk Perut dengan Golok
Lukisan ini dibuat pada tahun 2013 dengan cat minyak di atas kanvas berukuran 125 x 150 cm.
"The Team of Red (Lot 17) oleh Christine Ay Tjoe adalah contoh superlatif dari pendekatan abstraksi yang terkenal dari sang seniman, meledak dengan energi kinetik yang berbeda dan kehangatan yang hampir mudah terbakar," bunyi keterangan dalam laman tersebut.
BACA JUGA:ASN Ingin Cerai, Ini Ketentuan Terhadap Anak, Jangan Abaikan Jika Ingin Selamat
Sotheby's turut menulis, "Melalui karya-karyanya, seperti The Team of Red, Ay Tjoe menggunakan abstraksi untuk mengekspresikan aspek-aspek tak berwujud dari ranah pribadinya yang luas, menggunakan seninya sebagai wahana untuk fokus pada kondisi manusia yang disaring melalui pengalaman subjektifnya sendiri."
BACA JUGA:Munculnya Dajjal Tanda Kiamat, Pengikutnya Mayoritas Yahudi dan Kaum Wanita, Berikut Ciri-cirinya
Banyak lukisan-lukisan terkenal yang dijual dengaM harga yang fantastis, bagi orang awam mungkin hal tersebut biasa saja.
Tapi bagi para pencinta lukisan mereka rela merogoh kocek untuk mendapatkan lukisan yang mereka sukai. Apakah Anda termasuk? (red)
Sumber: