Mini Cooper Seharga Rp 120 Jutaan Hadir di Indonesia, Sudah Terjual 16 Ribu Unit, Ini Speknya
Wuling Bingou ala mini cooper-istimewa-tangkapan layar youtube autonetmagz
BACA JUGA:Ketika Honda ADV 160 Dimodifikasi, Desain Makin Sporty, Bisa Bikin Yamaha dan Suzuki Iri Nih
Masuk ke interior, Binguo dilengkapi dengan layar sistem infotainment berukuran 10,2 inci, panel instrument, dan desain dashboard yang membulat.
Meski mungil, Binguo memiliki fitur-fitur modern seperti dua layar 10,2 inci, 4 speaker, remote, dan kontrol stabilitas elektronik.
Bagasinya mampu menampung hingga 310 liter, dan jika kursi baris kedua dilipat, ruang bagasinya bertambah menjadi 790 liter.
BACA JUGA:Skutik All New Aprilia Sr GT 2024, Motor yang Terinspirasi MotoGP, Desain Sporty Performa Luar Biasa
Fitur keamanan meliputi kamera mundur, kontrol traksi, sistem peringatan pejalan kaki, 2 airbag, ABS, EBD, dan monitor tekanan ban.
Wuling Binguo dibekali baterai lithium iron phosphate dengan kapasitas 17,3 KWH, mampu menempuh jarak 203 KM dalam kondisi terisi penuh.
Motor listrik di depan memberikan tenaga 40 horsepower dan torsi 110 Newton meter, dengan kecepatan tertinggi hingga 100 km/jam.
BACA JUGA:Skutik Zontes 501G 2024, Motor Maxi Berperfoma Tangguh dan Berfitur Canggih
Ada juga varian dengan jarak tempuh lebih panjang, yaitu 333 KM, dengan baterai 31,9 KWH dan motor listrik 67 horsepower, torsi 150 Newton meter.
Untuk pengisian daya, keduanya mendukung pengisian AC hingga 3,3 kilowatt. Harga Wuling Bingo di China berkisar antara 59.800 Yuan hingga 73.800 Yuan, atau sekitar Rp 127 juta hingga Rp 158 juta.
Meskipun baru diperkenalkan di pips 2023 dan Wuling Motors belum berencana menjual mobil ala mini cooper di Indonesia, kemungkinan hal ini bisa berubah karena masih fokus pada pemasaran Wuling R1V. (and)