Idola Baru! Motor Bebek Klasik ala Super Cub 110 Resmi Mengaspal di Indonesia! Mesin 110 CC, Fitur Modern

Idola Baru! Motor Bebek Klasik ala Super Cub 110 Resmi Mengaspal di Indonesia! Mesin 110 CC, Fitur Modern

SM Classic -istimewa-tangkapan layar youtube YRP Official

RASELNEWS.COM - Kabar gembira bagi para pencinta motor klasik yang ingin memiliki kendaraan sejenis Honda Super Cup namun dengan budget yang lebih hemat?

Kenalkan, motor murah berjenis bebek klasik dari SM Sport yang diberi nama SM Classic.

Mengusung gaya bebek klasik, SM Classic ini bisa dianggap sebagai versi murah dari Honda Super Cub.

Motor bebek SM Classic ini sudah resmi mengaspal ditanah air dengan harga terjangkau.

BACA JUGA:Nasib Motor Suzuki di Indonesia, Dulu Jadi Primadona, Kini Sepi Peminat, Ternyata Ini Penyebabnya

Meskipun beberapa bagian terlihat mirip dengan Honda Super Cub, seperti panel speedometer, lampu sein, dan pelek jari-jari, namun ada perbedaan yang cukup mencolok.

Misalnya, rem depan masih menggunakan tromol, dan pada bagian roda belakang juga masih menggunakan rem tromol.

BACA JUGA:Polytron Fox S: Motor Listrik Mirip Honda PCX Harga Cuma 11 Jutaan, Desain Sangat Nyaman Buat Selonjoran Kaki

Namun, SM Classic sudah dilengkapi dengan fitur modern seperti lampu LED dengan DRL.

Mengenai spesifikasi mesin, motor ini dilengkapi dengan mesin satu silinder berkapasitas 110 cc, namun masih menggunakan sistem pembakaran karburator.

Tenaga maksimal yang dihasilkan adalah 8 HP pada putaran 7.500 RPM, dengan torsi 8 Nm pada putaran 5.500 RPM.

BACA JUGA:3 Motor Ini Berbahan Bakar Solar, Per Liter Tempuh 100 KM, Nomor 3 Buatan Indonesia

Kecepatan maksimal yang dapat dicapai hanya 85 km/jam, dengan transmisi manual empat percepatan tanpa kopling.

Untuk konfigurasi tempat duduk, SM Classic dilengkapi dengan jok belakang yang menarik karena bisa dilepas jika ingin berkendara sendiri.

BACA JUGA:Cuma Rp 11 Juta, Motor Honda Retro Bodi Ramping Ini Pas untuk Emak-emak ke Pasar, Pelajar Juga Oke

Harga untuk motor ini berkisar sekitar Rp 24 jutaan dan tersedia dalam beberapa pilihan warna menarik. (man)

Sumber: youtube yrp official