PPDB SMAN 1 Bengkulu Selatan Ditutup, Segini Jumlah Siswa Diterima
SMA Negeri 1 Bengkulu Selatan-andri hementro-raselnews.com
BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Penerimaan peserta didik baru (PPDB) 2024 di SMA Negeri 1 BENGKULU SELATAN resmi ditutup.
Penutupan in berdasarkan juknis Pelaksanaan PPDB tingkat SMA, SMK, dan SLB di Provinsi Bengkulu yang dimulai pada 19 Juni lalu.
Proses PPDB melalui beberapa tahapan utama, dimulai dengan pra pendaftaran. Sekolah yang berada di Jalan Pangeran Duayu ini menjadi salah satu SMA favorit bagi lulusan SMP di Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Daftar 10 SMA Terbaik Nasional! Acuan Lulusan SMP Sederahat di PPDB Tahun 2024
Nah, dalam PPDB tahun ajaran 2024/2025 ini total ada 272 siswa baru diterima di sekolah tersebut.
Kepala SMAN 1 Bengkulu Selatan, Arlin Gustina melalui Wakil Kesiswaan, Cipto Waluyo menjelaskan, proses penerimaan siswa baru mengikuti jadwal yang sama dengan sekolah-sekolah lain di Provinsi Bengkulu.
"Yang didahulukan adalah jalur prestasi, baik bidang akademik maupun non-akademik. Kemudian jalur afirmasi, dan jalur perpindahan tugas orang tua. Proses ini telah kita lakukan sejak tanggal 19 hingga 21 Juni 2024," jelasnya.
BACA JUGA:Kabar Baik! Ombudsman Usul Guru Dapat Tunjangan Khusus Kebijakan PPDB
Setelah itu, dilanjutkan dengan penerimaan melalui jalur zonasi yang berlangsung dari tanggal 24-29 Juni 2024.
"Pengumuman hasil seleksi dilakukan pada tanggal 1 Juli 2024, dan dari keempat jalur tersebut, kami menerima total 272 siswa baru," tambah Cipto.
Namun, Cipto juga menyebutkan bahwa ada satu jalur penerimaan yang tidak terpenuhi, yakni jalur afirmasi tercatat 3 kuota tidak terisi.
"Jalur afirmasi memerlukan bukti kepemilikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Program Keluarga Harapan (PKH). Sayangnya, masih ada calon siswa yang belum memenuhi persyaratan tersebut pada tahun ini," ungkapnya.
BACA JUGA:Dinas Pendidikan Buka Posko Pengaduan PPDB, Novianto: Ada Permainan Laporkan!
Dengan selesainya proses penerimaan peserta didik baru ini, SMAN 1 Bengkulu Selatan siap menyambut tahun ajaran baru dengan semangat dan komitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas bagi para siswa. (cw1)
Sumber: