Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Manajemen ASN Hampir Selesai, Pendaftaran CPNS dan PPPK Segera Dibuka

Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Manajemen ASN Hampir Selesai, Pendaftaran CPNS dan PPPK Segera Dibuka

Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Manajemen ASN Hmpir Selesai! -Istimewa-IST, Dokomen

RASELNEWS.COM - Menurut Peraturan Pemerintah terbaru tentang manajemen ASN, pendaftaran CPNS dan PPPK akan segera dibuka.

Info ini disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Abdullah Awar Anas, yang menyebutkan bahwa pembahasan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang Manajemen ASN sudah hampir selesai.

BACA JUGA:Guru PNS dan PPPK Indonesia Full Senyum, Tidak Cuma Gaji, Ada yang Juga Naik di Tahun 2025

RPP ini diharapkan segera diterbitkan setelah melewati proses harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM, sebelum akhirnya disahkan oleh Presiden.

Dalam pembahasan RPP ini, Kementerian PANRB telah mengadakan uji publik di berbagai daerah untuk mengumpulkan masukan dari berbagai pihak, termasuk instansi pemerintah, asosiasi, akademisi, dan para pakar.

BACA JUGA:770 Ribu Honorer Terancam Batal Diangkat Jadi PPPK 2024, Ini Penjelasan MenPAN-RB

Hal ini bertujuan untuk memastikan RPP tersebut sesuai dengan kebutuhan dan tantangan yang ada.

RPP Manajemen ASN terdiri dari 21 bab dan 312 pasal, yang mengatur berbagai aspek seperti perencanaan kebutuhan, pengadaan, penguatan budaya kerja, pengelolaan kinerja, pengembangan talenta dan karir, serta penegakan disiplin.

BACA JUGA:Mekanisme Pengangkatan PPPK 2024 Semakin Ketat! Ini Penjelasan dari Menpan-RB!

RPP ini juga menekankan sistem merit dan mobilitas talenta yang akan dilaksanakan melalui platform digital.

Peraturan teknis mengenai pengadaan CPNS dan PPPK 2024 akan dituangkan dalam bentuk Peraturan Menteri PANRB, yang akan mengacu pada RPP Manajemen ASN sebagai turunan dari Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023.

Sebelum pendaftaran CPNS dan PPPK dibuka, honorer dan fresh graduate diharapkan menunggu terbitnya peraturan ini.

BACA JUGA:Informasi Penting untuk Honorer, MenPAN-RB Beri Kabar Aturan Baru Tes CPNS dan PPPK 2024, Simak Nih

Demikian informasi terkini mengenai Rancangan Peraturan Pemerintah Manajemen ASN yang sudah hampir selesai dibahas dan akan segera diterbitkan setelah ditandatangani oleh Presiden.

Semoga pendaftaran CPNS dan PPPK segera dibuka setelah terbitnya Peraturan Pemerintah tersebut.(man)

Sumber: