Nyalon Lagi di Pilkada Bengkulu Selatan 2024, Ini Alasan Gusnan Mulyadi

Nyalon Lagi di Pilkada Bengkulu Selatan 2024, Ini Alasan Gusnan Mulyadi

Gusnan Mulyadi-Ii Sumirat daftar ke KPU Bengkulu Selatan-andri irawan-raselnews.com

Lantas apa yang menjadi alasan Gusnan Mulyadi untuk kembali mencalonkan diri? Kepada Rasel, Gusnan Mulyadi menegaskan jika ada program kerja yang harus ia tuntaskan.

Masih banyak pekerjaan yang belum dan harus ia selesaikan. Hal itu kata Gusnan masih menjadi pekerjaan rumah baginya bersama Ii Sumirat nantinya.

BACA JUGA:FIX! 4 Bapaslon Bupati-Wabup Bertarung di Pilkada Bengkulu Selatan 2024

BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Selatan: PDIP dan PPP Usung Elva Hartati-Makrizal Nedi

"Ada yang belum tuntas dan akan kami tuntaskan. Masih banyak pekerjaan yang menjadi diselesaikan. Baik itu SDM, infrastruktur, kesehatan, ekonomi dan lainnya," sebut Gusnan.

Semua program yang belum tuntas itu lanjut Gusnan bukan karena faktor kesengajaan melainkan sudah menjadi sesuatu hal di mana program pembangunan yang bersifat berkesinambungan.


Komisioner KPU Bengkulu Selatan mengenakan Pakaian Adat Bengkulu menyambut bakal paslon di Pilkada 2024-andri irawan-raselnews.com

Gusnan pun telah merancang program yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat. Program ini menjadi visi dan misi yang pastinya bersinergi dengan RPJP Nasional dan program Pemerintah Pusat yakni Indonesia Emas 2045.

"Yang perlu dipahami, pada dasarnya pembangunan itu tidak akan pernah tuntas. Terus berkelanjutan dan berkesinambungan. Inilah yang harus saya lakukan bersama Ii Sumirat untuk periode 5 tahun kedepan," imbuh Gusnan.

BACA JUGA:Anggota DPRD Bengkulu Selatan Dilantik Pagi Ini, Segini Gaji dan Tunjangan yang Diterima Per Bulan

BACA JUGA:Wakil Rakyat Kaur 2024-2029 Dilantik, Unsur PImpinan DPRD Harap Lanjutkan Program

Hanya saja tegas Gusnan, program yang telah mereka susun dan akan dikerjakan nantinya bukan mereka kalangan atas. Hal ini sesuai makna dari serindak atau caping yang ia gunakan saat mendaftar ke KPU Bengkulu Selatan.

"Tudung serindak ini sengaja pakai untuk mendaftar karena menggambarkan inilah aktivitas mayoritas masyarakat di Bengkulu Selatan.

Kami akan banyak berada di tengah masyaratakat desa dan kebun. Serindak ini juga tersirat pesan jika kami kami siap bekerja keras untuk Bengkulu Selatan dan melanjutkan yang tertunda atau belum tercapai.

Maknda kedua dari caping ini bahwa program kami untuk adik sanak, bukan untuk kalangan atas," jelas Gusnan.

Sumber: