Ingin Kulit Glowing Tanpa Modal? Siapkan Daun Pepaya, Sekali Pakai Hasilnya Sudah Nyata
Cara meracik daun pepaya untuk wajah--freepik.com
RASELNEWS.COM - Punya kulit glowing tanpa modal ternyata banyak cara. Tak perlu bahan kimia. Kalau kamu punya pohon pepaya di rumah, itu seperti investasi besar.
Anda bisa hemat ratusan ribu hingga jutaan karena daun pepaya bisa dipakai sebagai masker untuk kulit, baik kulit tangan, tubuh, maupun wajah.
Daun pepaya, yang punya nama ilmiah Carica papaya, bentuknya mirip jari manusia. Kalau kita lipat di bagian tengah, bentuknya simetris.
BACA JUGA:Trend Makeup Brownish, Tampilan Alami, Segar dan Glowing
BACA JUGA:Mau Punya Wajah Glowing Seperti Gadis Korea, Ini 5 Rahasianya
Daun ini kaya akan kandungan gizi dan senyawa seperti antioksidan, vitamin A, B1, karbohidrat, kalsium, protein, dan banyak lagi.
Selain baik bagi kesehatan, daun pepaya juga berguna untuk mewujudkan harapan kaum wanita yang menginginkan kulit glowing tanpa modal.
Kandungan alami dalam daun pepaya ternyata dapat menjaga tekstur dan kelembutan kulit wajah.
Daun pepaya juga bisa mengatasi masalah penuaan, seperti keriput, jerawat, pigmentasi, dan flek hitam. Apalagi yang ingin menghilangkan flek hitam, sudah banyak testimoninya.
BACA JUGA:5 Jus yang Bisa Membuat Kulit Tetap Glowing Walaupun Cuaca Panas
BACA JUGA:Manfaat dan Cara Pakai Kuning Telur Ayam untuk Perawatan Wajah, Jerawat Hilang Muka Makin Glowing
Lalu, gimana sih cara mengolah daun pepaya jadi masker? Ternyata mudah. Caranya ambil 1-2 lembar daun pepaya yang hijau segar (jangan terlalu muda atau terlalu tua), cuci bersih, lalu potong kecil-kecil.
Setelah itu, haluskan daun pepaya. Bisa ditumbuk atau diblender. Tambahkan sedikit air. Ingat jangan terlalu banyak. Lalu aduk sampai rata.
Oleskan ke wajah sambil dipijat memutar, diamkan 15 menit, kemudian bilas dengan air. Lakukan 2-3 kali seminggu, dijamin kulit bakal glowing!
BACA JUGA:Cara Menghilangkan Bekas Bopeng Jerawat Secara Alami, Solusi Wajah Bersih dan Glowing
Sumber: