RASELNEWS.COM - Ikan adalah salah satu sumber protein terbaik untuk tubuh, serta mengandung lemak sehat yang punya banyak manfaat untuk kesehatan.
Namun, tahukah Anda bahwa ada beberapa jenis ikan yang memiliki kadar merkuri tinggi yang bisa menjadi racun bagi tubuh?
BACA JUGA:Kandungan Gizi Daun Kelor Ternyata Baik untuk Burung Murai Batu, Ini 7 Manfaatnya
Mengutip dari berbagai sumber, merkuri merupakan logam berat yang ditemukan secara alami di udara, air, dan tanah.
Dalam ikan, merkuri berbentuk metilmerkuri yang berasal dari endapan dasar laut.
Ikan menyerap metilmerkuri melalui insang saat berenang dan melalui saluran pencernaan saat makan.
Kandungan merkuri pada ikan diukur dalam satuan bagian per juta (bpj) atau part per million (PPM).
BACA JUGA:9 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan dan Kandungannya
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyatakan ambang batas aman merkuri pada ikan dan makanan lainnya adalah 1 PPM.
Hampir semua ikan mengandung merkuri, namun dalam kadar yang kecil, tidak berbahaya bagi kebanyakan orang.
Namun, ada beberapa ikan yang mengandung merkuri dalam jumlah tinggi yang dapat berbahaya bagi kesehatan.
BACA JUGA:Jenis Ikan Terbaik untuk Kesehatan Jantung, Ini Kandungannya
Berikut ini adalah tujuh jenis ikan yang mengandung merkuri tinggi:
1. Ikan Orange Roughy
Ikan ini merupakan spesies predator yang hidup di gunung bawah laut dan biasa ditemukan di cekungan laut di seluruh dunia.
Ikan ini memiliki usia hidup yang panjang, bahkan bisa mencapai 150 tahun, sehingga mengandung merkuri tinggi, dengan kadar mencapai 0,571 PPM.
BACA JUGA:Sirih Cina: Kandungan, Manfaat dan Cara Menggunakannya untuk Kesehatan dan Kecantikan
2. Ikan Tuna Mata Besar (Bigeye Tuna)
Tuna mata besar memiliki badan yang memanjang dengan ukuran bisa mencapai 236 cm.