Sssttt…Ada Arena Judi Dekat Kantor Bupati Bengkulu Selatan: Polisi Datang, Hanya Ditemukan 4 Bangkai Ayam

Sssttt…Ada Arena Judi Dekat Kantor Bupati Bengkulu Selatan: Polisi Datang, Hanya Ditemukan 4 Bangkai Ayam

GEREBEK : Tim Sat Reskrim dan Sat Samapta Polres BS menggerebek arena judi sabung ayam yang berada di dekat kantor Bupati Bengkulu Selatan, Kamis (25/8) dini hari-sugio aza putra-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Kawasan kantor Bupati Bengkulu Selatan (BS) di Padang Panjang ternyata selama ini tidak steril dari perjudian.

Terbukti, di dekat komplek perkantoran itu ternyata selama ini ada arena perjudian sabung ayam. Hal ini terungkap dari razia yang dilakukan Polres BS Kamis, 25 Agustus 2022 dini hari. 

Sayangnya, penggerebekan arena judi sabung ayam itu tidak membuahkan hasil.

Tidak ada pelaku yang tertangkap, polisi hanya mendapati empat ekor bangkai ayam di sekitar gelanggang.

Diduga razia tersebut lebih dulu bocor, sehingga para pejudi sabung ayam lebih dulu kabur sebelum polisi tiba.

BACA JUGA:Video Ketua BPD dan Kadus di Seluma Main Judi Beredar, Kades Nanti Agung Lapor ke Inspektorat

“Kami gerebek judi sabung ayam di Padang Panjang, tapi tidak ada hasil. Saat kami datang disitu sepi. Mungkin informasinya sudah bocor, sehingga para pemain lebih dulu pergi,” kata Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH melalui Kasat Reskrim, Iptu Fajri Chaniago, STK, SIK.

Pintu masuk lokasi arena judi sabung ayam itu berjarak sekitar 500 meter dari kantor Bupati BS.

Jalan masuk ke lokasi itu berupa jalan mobil yang biasanya digunakan warga untuk mengangkut hasil panen kelapa sawit dan batu bata.

Arena judi sabung ayam itu berada di lahan Lapter milik TNI AU yang masuk wilayah Desa Pagar Dewa Kecamatan Kota Manna. 

BACA JUGA:Polres Kaur Tetapkan 3 IRT dan 1 Pria yang Bermain Judi Sebagai Tersangka

“Penggerebekan tempat judi sabung ayam itu kami lakukan karena sudah sering mendapat informasi masyarakat yang resah dengan aktivitas perjudian disitu,” imbuh Kasat Reskrim.

Kasat Reskrim menyakini penggerebekan judi sabung ayam tersebut memang bocor. Sebab dari temuan yang didapati di lokasi, empat ekor ayam yang sudah mati terlihat baru mati.

Artinya sebelum polisi datang, sempat ada permainan adu ayam. Ayam yang kalah langsung disembelih dan ditinggalkan di lokasi.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Berjudi 7 Warga Bengkulu Selatan Diciduk Polisi

“Dari temuan di lokasi, pasti ada yang main sebelum kami datang. Soalnya bangkai ayam masih baru, kemudian terlihat aktivitas disekitar baru ditinggal, masih ada jejak aktivitas manusia,” beber Kasat Reskrim. 

Sumber: polres bengkulu selatan polda bengkulu