Pemkab Seluma Diminta Fasilitasi Tenaga Non ASN

Pemkab Seluma Diminta Fasilitasi Tenaga Non ASN

Ilustrasi guru-DOK-raselnews.com

SELUMA, RASELNEWS.COM - Anggota DPRD Seluma Tenno Heiko meminta Pemda Seluma membuka kembali portal pendaftaran tenaga guru non ASN.

Sehingga guru yang belum terdaftar bisa membuat akun pendaftaran. Tentunya dengan menyampaikan usulan ke KemenPAN-RB. Dan menyampaikan bahwa di Kabupaten Seluma masih ada tenaga non ASN yang belum mendaftar.

Dikatakan Tenno Heika, sejumlah tenaga non ASN tersebut sudah lama mengabdikan diri di Kabupaten Seluma. Sehingga sudah selayaknya mereka difasilitasi serta dibantu.

"Selama ini mereka sudah mengabdi di Kabupaten Seluma. Menjadi tenaga non ASN. Nah, seharusnya Pemkab Seluma bisa memberikan fasilitas dengan membantu. Menjembatani usulan sejumlah tenaga non ASN tersebut. Agar Kemenpan bisa membuka kembali portal pendaftaran pendataan tenaga non ASN. Sehingga sejumlah tenaga non ASN di Kabupaten Seluma bisa membuat akun pendataan tenaga non ASN," tegas Tenno Heika kepada wartawan.

BACA JUGA:Guru Honorer Seluma Berpeluang Besar Lulus PPPK

Lebih lanjut, Tenno mengatakan saat in Kabupaten Seluma masih kekurangan tenaga pegawai terutama tenaga guru.

Sehingga saat inilah kesempatan untuk mengusulkan kembali ke Kemenpan. Melalui seleksi PPPK guru dimana pesertanya adalah tenaga non ASN yang saat ini sedang melakukan pendataan. Serta oleh Kemenpan pendataan sudah ditutup beberapa waktu yang lalu.

Seperti diketahui sebelumnya sebanyak 36 orang tenaga guru non ASN di Kabupaten Seluma mendatangi Kantor Bupati dan BKPSDM. Mereka meminta agar difasilitasi untuk membuka kembali portal.

Sehingga mereka bisa membuat akun pendaftaran pendataan tenaga non ASN. Atas usulan tersebut, BKPSDM Seluma akan meneruskan ke Kemenpan dalam waktu dekat ini. (rwf)

Sumber: