Stok Bantuan Masa Panik Ditambah

 Stok Bantuan Masa Panik Ditambah

TUNJUK : Petugas BPBD BS menunjukkan stok bantuan masa panik di gudang-Rezan Oktawesa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Stok bantuan masa panik di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkulu Selatan kembali ditambah.

Stok bantuan yang berasal dari BPBD Provinsi Bengkulu tersebut diberikan untuk menunjang penanggulangan bencana alam di Bengkulu Selatan yang kemungkinan terjadi hingga akhir tahun 2022 mendatang.

Rincian barang yang ditambah terdiri dari kayu ring, kayu kasau, peralatan masak, selimut, makanan cepat saji, terpal, tong air dan kloset. Semua barang tersebut akan disalurkan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam nantinya.

BACA JUGA:BPBD Bengkulu Selatan Tambah 100 Paket Bantuan Masa Panik

“Stok bantuan masa panik kembali ditambah. Ini untuk mendukung penanggulangan bencana di Bengkulu Selatan,” ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Bengkulu Selatan, Akisar Diardi, SE.

Dijelaskan Akisar, semua barang bantuan masa panik akan disalurkan kepada keluarga terdampak bencana. Bahkan, penyaluran barang tidak harus melalui permohonan terlebih dahulu.

“Baik terdampak bencana skala ringan ataupun berat, tetap akan kami berikan bantuan. Namun untuk rincian bantuannya akan menyesuaikan dengan nilai kerusakan yang dialami warga,” bebernya.

Disisi lain, selain mendapatkan tambahan stok bantuan masa panik. BPBD Bengkulu Selatan juga mendapatkan tambahan peralatan evakuasi bagi petugas.

BACA JUGA:Banjir dan Longsor Melanda Bengkulu Selatan, Stok Bantuan Masa Panik Kurang

Mula dari baju renang, mesin chain saw, mesin penyedot air dan sebagainya. Barang ini diberikan untuk mendukung tugas tim BPBD ketika menanggulangi keluhan masyarakat.

“Target kami di tahun depan BPBD Bengkulu Selatan punya alat berat sendiri. Paling utama itu eksavator, karena selama ini BPBD hanya mengandalkan alat berat dari OPD lain ataupun milik balai,” pungkasnya.

Stok bantuan masa panik ini akan disalurkan kepada masyarakat kabupaten bengkulu selatan yang mengalami musibah bencana. (rzn)

Sumber: