Jelang Tahun Baru, 22 Polisi Polres Bengkulu Selatan Naik Pangkat

Jelang Tahun Baru, 22 Polisi Polres Bengkulu Selatan Naik Pangkat

Kapolres Bengkulu Selatan melakukan prosesi kenaikan pangkat anggotanya-sugio aza putra-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM  - Sebanyak 22 Anggota Polres Bengkulu Selatan mendapat kado spesial menyambut tahun 2023.

Mereka mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

BACA JUGA:Kapolda Bengkulu Resmi Dijabat Armed Wijaya, Ahli Dalam Bidang Reserse, Berikut Profil Lengkapnya

22 Anggota Polres Bengkulu Selatan yang naik pangkat dari Iptu ke AKP satu orang, Ipda ke Iptu tiga orang, Aipda ke Aiptu empat orang

Lalu Bripka ke Aipda lima orang, Briptu ke Brigpol satu orang, dan Bripda ke Briptu delapan orang.

BACA JUGA: 5 Kasus Penyidikan, 12 Penuntutan, dan 9 Perkara Dieksekusi: Bidang Pidsus Kejari Seluma Juara

"Kenaikan pangkat 22 anggota TMT (terhitung mulai tanggal) 1 Januari 2023. Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini merupakan tradisi di Polri untuk jenjang karir dan pengabdian anggota," kata Kasi Humas Polres Bengkulu Selatan, AKP Sarmadi.

BACA JUGA:Hotel dan Penginapan di Bengkulu Selatan akan Disweeping, Targetnya Pasangan Bukan Suami Istri

Upacara kenaikan pangkat digelar di halaman Mapolres Bengkulu Selatan pada Sabtu (31/12/2022) dipimpin oleh Kapolres, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH didampingi Ketua Bhayangkari dan diikuti Pejabat Utama Polres Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Dilarang Mandi di Pantai Pasar Bawah!!!

Dalam sambutannya, Kapolres mengucapkan selamat kepada anggota yang naik pangkat.

Diharapkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dapat memotivasi semangat dalam menjalankan pengabdian sebagai anggota Polri.

BACA JUGA:Malam Ini, Persimpangan Ditutup, Jalur Masuk Pantai Pasar Bawah Hanya Satu Arah, Organ Tunggal Dibatasi

"Semoga kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi bisa membuat rekan-rekan tambah semangat menjalankan tugas.

Apalagi ini kenaikan pangkat pas di awal tahun. Tahun baru semangat baru," kata Kapolres. (yoh)

Sumber: