Karyawan PLN Seluma Tewas Tersengat Listrik

Karyawan PLN Seluma Tewas Tersengat Listrik

Rumah duka karyawan PLN Seluma yang tewas tersengat listrik-ahmad fauzan-raselnews.com

SELUMA, RASELNEWS.COM - Salah seorang karyawan PLN Rayon Tais, SELUMA, Rudi Salam (42) warga Kelurahan Selebar Kecamatan SELUMA Timur, tewas saat melakukan pembersihan tanam tumbuh jaringan di kawasan Kecamatan Talo.

Korban tersengat listrik tegangan tinggi pada Sabtu (11/2/2023) pagi.

BACA JUGA:Seluma, Bengkulu Selatan dan Kaur Matangkan Kerjasama Uji Kendaraan Bermotor

Kapolres Seluma AKBP Eko Arief Prasetyo SIK melalui Kasat Reskrim Iptu Dwi Wardoyo  mengatakan kecelakaan kerja yang menewaskan Rudi terjadi sekitar pukul 09.30 WIB.

Saat itu korban tengah membersihkan tanam tumbuh yang menganggu kabel penghantar arus listrik di kawasan Desa Penago Kecamatan Talo.

BACA JUGA:Pemkab Seluma Usulkan 50 Ribu Bibit Pisang Barangan ke Kementan

"Anggota sudah melakukan olah TKP setelah mendapat laporan kejadian," ungkap Kasat Reskrim.

Data sementara, peristiwa bermula saat korban bersama lima rekannya membersihkan dahan kelapa sawit yang mengenai kabel.

BACA JUGA:Anda Petani Jagung? Simak Nih, Dinas Pertanian Bengkulu Selatan Beri 2 Pilihan

Saat membersihkan pelepah kelapa sawit, agrek yang digunakan petugas PLN Seluma menyentuh kabel bertegangan tinggi.

Akibatnya korban terjatuh hingga tidak sadarkan diri.

BACA JUGA:300 Nelayan Seluma Belum Tercover BPJS Kesehatan

"Saat pembersihan, aliran listrik tidak diputus. Jadi saat agrek korban mengenai jaringan kabel, korban langsung tersengat listrik dan terjatuh," beber Kasat Reskrim.

Melihat korban terjatuh tidak sadarkan diri, rekan korban berusaha melakukan pertolongan dengan membawanya ke Puskesmas Kelurahan Masmambang.

Sumber: