Perbaikan Jalan Jendral A Yani Dimulai: Bukan Tambal Sulam, Sebelum Lebaran Dipastikan Mulus

Perbaikan Jalan Jendral A Yani Dimulai: Bukan Tambal Sulam, Sebelum Lebaran Dipastikan Mulus

Alat berat digunakan dalam perbaikan Jalan Jendral Ahmad Yani, Bengkulu Selatan -sugio aza putra-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Keluhan pengendara terhadap kerusakan jalan dua jalur Jendral Ahmad Yani, Kabupaten BENGKULU SELATAN segera teratasi.

Proses perbaikan sudah dimulai, ditargetkan sebelum lebaran bulan April nanti, jalan sudah mulus. Pengendara pun dapat melintas dengan aman dan nyaman.

BACA JUGA:Penyebab Penundaan Pengumuman PPPK Guru 2022 Terkuak, Ada yang Tersenyum

“Ini hari pertama proses pekerjaan. Ditargetkan sebelum lebaran nanti pekerjaan sudah selesai, jalan sudah mulus seperti jalan Syamsul Bahrun depan Polres (Bengkulu Selatan) itu,” kata Syofedi Mansyah, pengawas proyek perbaikan jalan dua jalur Jendral Ahmad Yani, Senin (27/2/2023).

BACA JUGA:Kelapa Sawit Ngetrek, Pengepul di Bengkulu Perketat Pembelian, Hanya TBS Ini Diterima

Perbaikan jalan dua jalur Jendral Ahmad Yani menggunakan dana APBN yang direalisasikan Balai Jalan Provinsi Bengkulu.

Sementara pelaksanaan pekerjaan dilakukan oleh PT Riko Putra Selatan (RPS). Perbaikan akan dilakukan secara total, bukan sekedar tambal sulam.

BACA JUGA:Buronan Polres Pekalongan Ditangkap di Bengkulu Selatan

Namun sebelum melakukan aspal seluruh badan jalan, titik jalan yang rusak dikupas total untuk dilakukan pergantian material.

“Perbaikan ini rehab total. Khusus dititik jalan yang rusak parah, itu dikupas dulu untuk diganti seluruh materialnya sesuai dengan kapasitas jalan nasional. Dengan begitu, kondisi badan jalan akan lebih lahan dengan beban kendaraan yang berat,” ujar Syofedi.

BACA JUGA:Catat!! Sekolah Umum Diperbolehkan Tampung Anak Iklusi

Perbaikan jalan Jendral Ahmad Yani dilakukan di kedua sisi. Titik nolnya dimulai dari depan gang Puskesmas M Taha sampai dengan Simpang Raswi atau menyambung jalan yang sudah mulus saat ini.

Selama proses perbaikan, jalan ditutup total sebelah kiri dan diberlakukan satu jalur. Hal itu bertujuan untuk mencegah gangguan lalu lintas.

BACA JUGA:Bupati Kaur Tidak Terdaftar Sebagai Pemilih Pemilu 2024 di Kota Bintuhan, Kok Bisa?

Sumber: