Pleno DPS Pemilu 2024 di Bengkulu Selatan Alot, Ruslan: Bejabal, Pening Palak Kami!

Pleno DPS Pemilu 2024 di Bengkulu Selatan Alot, Ruslan: Bejabal, Pening Palak Kami!

Pengurus PKB, Ruslan menyampaikan keluhannya dalam pleno DPS Pemilu 2024 Rabu (5/4/2023)-andri irawan-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM  - Rapat pleno rekapitulasi dan penetapan daftar pemilih sementara (DPS) tingkat Kabupaten BENGKULU SELATAN dalam Pemilu 2024di Hotel Marina 2, Rabu (5/4/2023), berjalan alot.

BACA JUGA:KPU Bengkulu Mulai Verfikasi Faktual Partai Prima

Cek dan ricek data pemilih hasil coklit antara KPU dan Bawaslu terjadi. Hal ini lantaran adanya masukan terkait pemilih disabilitas dan belum terdatanya pemilih oleh jajaran KPU BS.

Melihat hal ini, pengurus PKB, Ruslan Mojoarjo, angkat bicara.

BACA JUGA:Tak Bisa Memilih Sesuai KTP? Tenang, KPU Bengkulu Siapkan TPS Khusus di 4 Kabupaten

“Kalau panwascam itu ada data, sampaikan ke Bawaslu Kabupaten. Jadi tidak meraba-meraba. Nanti pihak PPK, sampaikan hasil pleno masukan-masukan itu.

Saya rasa (kalau seperti itu) tidak sampai setengah jam, selesai. Ini bejabal-bejabal. Jujur, pening palak kami nginak kamu (KPU dan Bawaslu) luk ini,” ujar Ruslan.

BACA JUGA:Dua Komisioner Bawaslu Seluma Ikut Seleksi Komisioner KPU

Dari pantauan Raselnews.com, pleno awalnya berjalan lancar. Pleno DPS dibuka langsung Ketua KPU Bengkulu Selatan Alpin Samsen.

Dalam rapat, KPU meminta setiap Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menyampaikan hasil pleno PPK.

BACA JUGA:PN Jakpus Putuskan Pemilu Ditunda, Pemerintah Pastikan Pemungutan Suara Tetap 14 Februari 2024

PPK Kedurang tampil pertama. Setelah membeberkan hasil data pemilih, Ketua Bawaslu BS, Azes Digusti menanyakan apakah masukan Panwascam Kedurang sudah ditindaklanjuti oleh PPK.

Di antaranya adanya pemilih disabilitas yang belum terdata.

BACA JUGA:Dokter, Bidan, Perawat Hingga Direktur RSHD Manna Diperiksa

Sumber: