Asah Kemampuan Beladiri, Satgas TMMD Bengkulu Selatan Latihan Pencak Silat

Asah Kemampuan Beladiri, Satgas TMMD Bengkulu Selatan Latihan Pencak Silat

Asah Kemampuan Beladiri, Satgas TMMD Bengkulu Selatan Latihan Pencak Silat-rezan oktowesa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM – Di tengah sibuknya merampungkan kegiatan fisik dan non fisik pada program TMMD ke-118 di Desa Kembang Ayun Kecamatan Manna, Personel TNI Satgas TMMD BENGKULU SELATAN menyempatkan diri untuk mengasah keterampilan beladiri, Minggu (15/10/2023 pagi.

Latihan beladiri yang dipusatkan  di Lapangan Sepak Bola Desa Kembang Ayun ini juga melibatkan warga setempat.

Hal ini bertujuan agar terjalin komunikasi serta hubungan yang erat dari berbagai kalangan anggota Satgas TMMD bersama masyarakat yang selama ini bergotong royong (goro) membangun desa.

BACA JUGA:Pos Kamling Buatan Satgas TMMD Bengkulu Selatan Diwarnai, Begini Wujudnya

“Beladiri merupakan suatu keharusan yang dimiliki oleh seorang Prajurit TNI. Dengan bekal beladiri, seorang Prajurit dapat mempertahankan Nngaranya dan menjaga dirinya. Dengan latihan ini, mudah-mudahan stamina dan kekuatan fisik anggota tetap terjaga,” ujar anggota Satgas TMMD sekaligus Prajurit TNI dari Detasemen Zeni Tempur 14, Pratu Damar.

Diungkapkannya, melalui kegiatan latihan beladiri diharapkan kedepan dapat menambah pengalaman positif bagi masyarakat. Apalagi, keseluruhan aktifitas prajurit petarung Kodim 0408 BS-Kaur selama ini sudah melekat di hati warga Desa Kembang Ayun.

BACA JUGA:Personel Satgas TMMD Bengkulu Selatan Shalat Jum’at Bersama Warga

“Jadi warga akan paham tugas dan aktifitas prajurit seperti apa. Selain fokus melindungi dan menjaga kedaulatan negara, prajurit harus setia membimbing masyarakat dan juga menambah pengetahuannya,” kata Pratu Damar.

Sementara itu, Ketua Perguruan Setia Hati Terate (PSHT) BS Serka Wakimin mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota TNI yang sudah meluangkan waktunya untuk bertemu dalam rangka mempererat silaturahmi.

BACA JUGA:Satgas TMMD Bengkulu Selatan Rampungkan Tugu Prasasti

Apalagi, mayoritas anggota TNI Kodim 0408 BS-Kaur secara rutin  mengikuti latihan dan menjadi warga PSHT.  “Diharapkan para anggota TNI yang saat ini sedang bertugas melaksanakan TMMD 118 di Desa Kembang Ayun untuk lebih bersinergi lagi dan sukses sampai terselesaikannya program TMMD,” pungkasnya. (rzn)

Sumber: