1.099 Calon PPPK Pemprov Bengkulu Ikuti SKD, Berikut Jadwal dan Rinciannya

1.099 Calon PPPK Pemprov Bengkulu Ikuti SKD, Berikut Jadwal dan Rinciannya

Gunawan Suryadi kepala BKD Provinsi Bengkulu-lisa rosari-raselnews.com

BENGKULU, RASELNEWS.COM -Berdasarkan data di Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi BENGKULU tercatat 1.099 pendaftar Pegawai pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dinyatakan lolos mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Para calon PPPK provinsi Bengkulu ini akan mengikuti SKD pada tanggal 15 dan 16 November 2023.

BACA JUGA:Maaf, Honorer Satpol PP Belum Bisa Diangkat Jadi PPPK, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Komisi I Setuju Jenderal Agus Subiyanto Jabat Panglima TNI

Sebelum mengikuti SKD, para peserta seleksi diminta untuk memaksimalkan persiapan.

Pada hari pelaksanaan tes, peserta harus mentaati peraturan yang sudah diettapkan oleh Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) dari KemenPAN RB dan BKN.

Peserta wajib hadir di lokasi tes sebelum pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA:Pengangkatan Honorer Jadi PPPK dan PNS, Mardani Ali Sampaikan 3 Hal Penting, Simak Nih

BACA JUGA:Awas! Pria dengan 5 Tanda Ini Hanya Memanfaat Wanita demi Kepentingan Pribadi

Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi mengatakan, seleksi SKD tahap pertama dilakukan di gedung Poltekes Kemenkes Bengkulu dan seleksi tahap kedua di kawasan Pantai Panjang.

"Dari data kami, ada 1.099 orang peserta mengikuti tahapan CAT. Diharapkan para peserata hadir dilokasi pukul 07.00 WIB. Ruangan sangat steril dan pengawasan langsung dari pihak BKN," kata Gunawan, Senin (13/11).

BACA JUGA:Harus Tahu! Berikut 5 Tanda Hubunganmu di Ujung Tanduk Temukan Solusinya

BACA JUGA:7 Tanda Pria yang Terus Setia dan Siap Membuat Wanita Bahagia

Gunawan mengatakan, terdapat sekitar 300 unit komputer yang akan disediakan. Pihaknya sudah mengumumkan di website BKD Provinsi bengkulu.

Sumber: kepala bkd provinsi bengkulu