Tinggi Kolagen! Ini 7 Manfaat Makan Ceker Ayam Bagi Kesehatan, No 1 Bikin Wanita Senang

 Tinggi Kolagen! Ini 7 Manfaat Makan Ceker Ayam Bagi Kesehatan, No 1 Bikin Wanita Senang

7 Manfaat Ceker Ayam Untuk Kesehatan -Istimewa-Tangkapan Layar youtube Kunci Sehat

RASELNEWS.COM - Mengkonsumsi ceker ayam memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, terutama kolagen yang terkandung dalam ceker ayam cukup baik untuk wanita dalam menjaga kesehatan dan dapat menjadikan awet muda.

Oleh karena itu, jangan heran jika banyak orang yang menyukai ceker ayam sebagai camilan atau pendamping nasi saat makan.

BACA JUGA:9 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan dan Kandungannya

Kaki ayam, atau lebih dikenal sebagai ceker ayam, sering dijadikan sebagai cemilan atau pelengkap makanan oleh banyak orang.

Meskipun banyak yang menyukainya, ada juga yang menganggapnya sebagai makanan yang kurang menggugah selera.

BACA JUGA:Manfaat dan Cara Mengolah Bunga Pepaya untuk Kesehatan

Sekitar 70 persen kandungan protein pada ceker ayam adalah kolagen. Selain itu, ceker ayam juga kaya akan nutrisi lain seperti magnesium dan vitamin E.

Berikut adalah tujuh manfaat ceker ayam untuk kesehatan:

1. Meningkatkan Kesehatan Kulit

BACA JUGA:Dianggap Gulma, Tanaman Patikan Kebo Ternyata Mengandung Segudang Manfaat untuk Kesehatan, Ini Daftarnya

Kolagen, yang merupakan sebagian besar kandungan protein pada ceker ayam, dapat meningkatkan kadar asam hyaluronat dalam tubuh, menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik.

Dengan asupan kolagen yang cukup, kulit akan menjadi lebih lembab dan elastis, mencegah munculnya tanda-tanda penuaan seperti keriput dan garis halus.

BACA JUGA:Daun Bandotan Baik untuk Kesehatan, Tapi Ada Risikonya, Begini Kata dr Ema Surya Pertiwi

Kandungan vitamin E dan vitamin C dalam ceker ayam juga mendukung kesehatan kulit.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Konsumsi ceker ayam dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh berkat kandungan mineral seperti seng, magnesium, fosfor, dan kalsium yang terdapat di dalamnya.

3. Mencegah Osteoporosis

BACA JUGA:Selain Cantik, Bunga Telang Punya Manfaat Bagi Kesehatan, Begini Cara Meracik Teh Bunga Telang

Sumber: