9 Makanan Sehat Ini Terbukti Memperbaiki Fungsi Ginjal, Dicatat Ya!
9 makanan sehat untuk ginjal -Istimewa-Tangkapan Layar youtube Kunci Sehat
Putih telur kaya akan nutrisi dan ramah bagi ginjal karena rendah fosfor.
Ini adalah pilihan yang baik bagi mereka yang memiliki risiko penyakit ginjal atau sedang menjalani perawatan dialisis.
5. Kumis Kucing
Tanaman kumis kucing dapat menjadi obat herbal bagi penderita penyakit ginjal. Cara mengonsumsinya adalah dengan menyeduh kumis kucing kering sebagai teh.
Ini dapat menjaga kesehatan tubuh dan mendukung kinerja ginjal.
BACA JUGA:Selain Cantik, Bunga Telang Punya Manfaat Bagi Kesehatan, Begini Cara Meracik Teh Bunga Telang
6. Minyak Zaitun
Minyak zaitun bermanfaat bagi kesehatan ginjal. Studi menunjukkan bahwa memasukkan minyak zaitun dalam diet dapat membantu perbaikan gejala penyakit ginjal kronis, sama seperti minyak ikan.
7. Kembang Kol
Kembang kol mengandung asam folat dan serat yang mampu membersihkan ginjal secara alami serta meningkatkan fungsinya.
Kandungan rendah potasiumnya aman dikonsumsi oleh pengidap penyakit ginjal kronis.
BACA JUGA:Waspada Lambung Bengkak! Nih Makanan yang Bermanfaat untuk Tukak Lambung
8. Nanas
Nanas kaya akan serat, mangan, dan vitamin C. Enzim bromelain dalam nanas menjaga kesehatan ginjal, menurunkan risiko iritasi ginjal, dan meningkatkan sirkulasi darah.
9. Paprika Merah
Paprika merah merupakan sayuran ramah ginjal dengan kandungan kalium rendah yang mampu menjaga kesehatan organ ginjal. Selain itu, kaya akan vitamin C, vitamin A, vitamin B6, asam folat, dan serat.
Selain mengonsumsi makanan yang baik untuk ginjal, disarankan untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih.
Sumber: youtube kunci sehat