GWM Jolion Haval Hadir dan Siap Tantang Mobil SUV Indonesia

GWM Jolion Haval Hadir dan Siap Tantang Mobil SUV Indonesia

GWM Jolion Haval Hadir dan Siap Tantang Mobil SUV Indonesia--tangkapan layar youtube otodriver

BACA JUGA: Wow...Suzuki Jimny Sierra 4x4 Bakal Usung Mesin Powertrain Hybrid?

BACA JUGA:Toyota Rush 2024 Berteknologi Hybrid Siap Guncang Otomotif Indonesia

Berdasarkan model yang tersedia di Thailand dan Afrika Selatan, GWM Jolion Haval akan memiliki mesin 4 silinder 1.5 liter yang berpadu dengan motor listrik.

Kombinasi ini mampu menghasilkan tenaga gabungan hingga 188 HP dan torsi maksimum 375 Nm. Motor listriknya sendiri bisa beroperasi dengan tenaga hingga 154 HP dan torsi maksimum 250 Nm, memberikan performa tangguh untuk SUV hybrid di kelasnya.

Untuk pengalaman berkendara yang lebih dinamis, mobil menawarkan berbagai mode berkendara seperti Eco, Normal, Sport, dan Snow.


GWM Jolion Haval Hadir dan Siap Tantang Mobil SUV Indonesia--tangkapan layar youtube otodriver

Meskipun mode Snow mungkin kurang relevan di Indonesia, mode ini berguna untuk kondisi jalan yang memerlukan traksi ekstra seperti pada permukaan berbatu.

Kombinasi mesin dan motor listrik serta pilihan mode berkendara ini memberikan fleksibilitas bagi pengemudi dalam berbagai kondisi jalan.

BACA JUGA:Jauh Lebih Hemat dan Bertenaga dari Alphard, MPV Hybrid Hyundai Ini Ternyata Cuma Dijual Segini

BACA JUGA:Toyota Rilis Prius di Indonesia, Raja Hybrid Berteknologi Canggih dan Berdesain Mobil Sport

Mengenai fitur keselamatan, GWM Jolion Haval memiliki Advanced Driver Assistance Systems (ADAS). Fitur standar seperti airbag dan Down Hill Assist juga tersedia di versi Indonesia.

Untuk memudahkan parkir, Mobil SUV Jolion Haval dilengkapi sensor parkir dan kamera 360 derajat. Fitur-fitur keselamatan canggih ini memberikan perlindungan maksimal bagi pengemudi dan penumpang, serta pengalaman berkendara yang lebih aman dan nyaman, terutama dalam kondisi lalu lintas yang padat.

Jolion Haval diperkirakan akan dibanderol antara Rp400 juta hingga Rp500 juta, setara dengan harga kompetitor hybrid lainnya di kisaran Rp400 jutaan di Indonesia.

Sumber: