Pemkot Bengkulu Sediakan 2.394 formasi PPPK 2024, Disdukcapil Tambah Waktu Layanan Sabtu dan Minggu

Pemkot Bengkulu Sediakan 2.394 formasi PPPK 2024, Disdukcapil Tambah Waktu Layanan Sabtu dan Minggu

2.394 formasi PPPK Tersedia Di Pemkot Bengkulu! Disdukcapil Tambah Waktu Layanan Sabtu dan Minggu!-Istimewa-IST, Dokomen

RASELNEWS.COM - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu saat ini memperpanjang layanan administrasi kependudukan.

Perpanjangan ini dilakukan pada hari Sabtu dan Minggu untuk membantu calon peserta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Kami membuka layanan ini untuk mengantisipasi ketidakcocokan dokumen seperti Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik, dan akta yang mungkin tidak sesuai," ujar Kepala Dinas Dukcapil Kota Bengkulu, Widodo.

BACA JUGA:Sekretariat Jenderal KPU Buka Seleksi PPPK Tenaga Teknis dan Kesehatan Tahun Anggaran 2024, Gaji hingga Rp 7,5

BACA JUGA:Kemendagri Buka 1.894 Formasi Seleksi PPPK 2024! Berikut Rincian dan Tugas Jabatannya

Widodo menjelaskan bahwa layanan ini tidak hanya untuk calon pendaftar PPPK, tetapi juga bagi masyarakat umum yang memerlukan pelayanan dokumen di Kota Bengkulu.

Ia menambahkan, pelayanan akan tetap berlangsung selama tidak ada kendala jaringan, seperti untuk warga yang mengajukan perpindahan dokumen dan keperluan lainnya.

Widodo berharap calon pendaftar PPPK di Kota Bengkulu dapat memanfaatkan layanan ini sebaik mungkin untuk memastikan kelulusan administrasi.

BACA JUGA:Seleksi PPPK Kementerian ATR/BPN! Buruan, Ada 13.330 Formasi untuk Berbagai Jabatan

BACA JUGA:Seleksi PPPK Kemensos 2024! Ada 40.573 Formasi, Simak Persyaratannya

Sementara itu, Pemerintah Kota Bengkulu membuka pendaftaran seleksi PPPK mulai 30 September hingga 19 Oktober 2024, dengan 2.394 formasi yang tersedia.

"Tenaga non-ASN yang tercatat di Badan Kepegawaian Negara (BKN) bisa mendaftar mulai 30 September hingga 19 Oktober," ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bengkulu, Achrawi.

BACA JUGA:Seleksi PPPK Bawaslu 2024! Mulai Lulusan S2 Hingga SLTP Sederajat! Catat Formasi dan Syaratnya

BACA JUGA:Jangan Panik, Ini Contoh Penentuan Kelulusan PPPK 2024 dari BKN, Honorer Harus Tahu

Tenaga honorer di lingkungan Pemkot Bengkulu yang telah bekerja selama dua tahun hingga 30 November 2024 juga dapat mengikuti seleksi ini.

Achrawi menyebutkan formasi yang dibuka terdiri dari 58 formasi guru, 294 formasi tenaga kesehatan, dan 2.042 formasi tenaga teknis.

BACA JUGA:Seleksi PPPK 2024 Tanpa Passing Grade, Lantas Bagaimana Penilaiannya?

BACA JUGA:Dua Masalah Serius Muncul Pada Pendaftaran PPPK 2024

"Informasi lengkap mengenai formasi PPPK dapat diakses melalui tautan yang disediakan BKPSDM, yaitu https://bkpsdm.bengkulukota.go.id," tutupnya.

Sumber: