Kemenag Terbitkan Panduan Ibadah Idul Fitri 2025, Lebaran Berpotensi Serentak
Kemenag Terbitkan Panduan Ibadah Idul Fitri 2025, Lebaran Berpotensi Serentak-istimewa-raselnews.com
RASELNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) resmi mengeluarkan surat edaran mengenai panduan penyelenggaraan ibadah Idul Fitri 1446 H/2025 M.
Surat edaran ini ditetapkan pada 14 Maret 2025 dan ditandatangani oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar.
Panduan ibadah Ramadan dan Idul Fitri 2025 diatur dalam Surat Edaran Menteri Agama Nomor 2 Tahun 2025. Panduan ini bertujuan untuk memastikan ibadah berlangsung secara tertib, aman, dan nyaman.
BACA JUGA:Konsumsi Elpiji Naik Jelang Lebaran, Kuota LPG 3 Kg Bengkulu Diusulkan Naik 10 Persen
Berikut poin-poin penting dalam panduan tersebut:
1. Umat Islam dianjurkan melaksanakan ibadah Ramadan dan Idul Fitri dengan penuh kebahagiaan dan ketenangan, sesuai syariat Islam serta menjunjung tinggi toleransi.
2. Syiar Ramadan hingga takbiran Idul Fitri dapat dilakukan di masjid, musala, atau tempat lainnya dengan tetap menjaga ketertiban, keamanan, dan kenyamanan.
BACA JUGA:Sejarah Panjang Kue Nastar, Makanan Khas Lebaran Berisi Nanas yang Penuh Makna
3. Ceramah Ramadan dan khutbah Idul Fitri harus mengedepankan ukhuwah Islamiyah, memberikan pesan damai, mengutamakan nilai persatuan, serta bebas dari politik praktis.
4. Umat Islam diimbau untuk mengoptimalkan zakat, infak, sedekah, dan wakaf guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
5. Pemudik Idul Fitri diingatkan untuk memprioritaskan keselamatan, mematuhi aturan lalu lintas, dan tetap menjalankan ibadah salat selama perjalanan.
BACA JUGA:Senangnya! THR PNS 2025 Cair Maret, Paling Lambat 1 Minggu Sebelum Lebaran
6. Pengelola masjid/musala di jalur mudik diimbau untuk memberikan layanan terbaik bagi pemudik, seperti:
- Membuka masjid selama 24 jam
- Menyediakan penanda lokasi masjid/musala
- Menyediakan toilet bersih dan air wudhu
- Memberikan ruang istirahat bagi pemudik
BACA JUGA: Cara Tukar Uang Baru Lebaran 2025 di Bank Indonesia via Pintar BI, Tanpa Ribet dan Ngantre
- Menyediakan air minum atau makanan ringan untuk takji
Pengelola masjid/musala dan pemudik diingatkan untuk menjaga kebersihan, kenyamanan, ketertiban, dan keamanan tempat ibadah selama arus mudik berlangsung.
Jadwal Lebaran 2025
Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, dan Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025, Hari Raya Idul Fitri 2025 diperkirakan jatuh pada 31 Maret 2025, sejalan dengan penetapan Muhammadiyah.
BACA JUGA:8 Warna Baju Lebaran yang Cocok untuk Kamu dan Keluarga
Tetapi kepastian tanggal Lebaran 2025 masih menunggu hasil sidang isbat yang akan dilaksanakan pada 29 Maret 2025 di Auditorium HM. Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jakarta. (**)
Sumber: