BENGKULU, RASELNEWS.COM - Tahun 2023 kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu harus ditingkatkan.
ASN harus gesit melaksanakan tugas sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) untuk mengejar ketertinggalan dari daerah lain. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menginstruksikan ASN yang bertugas di seluruh Organisasi Perangkat daerah (OPD) lingkungan Pemprov Bengkulu mempercepat proses lelang dan pengadaan barang dan jasa sejak awal Januari. Dipercepatnya proses lelang akan membuat kegiatan pembangunan bisa berjalan dengan cepat, khususnya perbaikan infrastruktur jalan. BACA JUGA:Dana BOS SMK IT Al-Malik Bengkulu Selatan Dilidik Jaksa, Desa Nanjungan Bersiap "Saya minta (proses lelang) Januari ini sudah berjalan. Jadi Maret pekerjaan sudah bisa dilaksanakan," kata Gubernur Rohidin saat memimpin apel ASN. Gubernur Rohidin menginstruksikan seluruh OPD melakukan evaluasi kinerja. Apa saja yang harus dilakukan dan perbaikan yang harus dilaksanakan. Selain itu, Gubernur juga menginginkan tahun ini seluruh ASN lingkungan Pemprov Bengkulu bebas dari buta huruf Al Quran, khususnya yang beragama Islam. Gubernur Rohidin telah mengeluarkan surat edaran meminta seluruh kepala OPD secara mandiri atau meminta lembaga pendidikan Alquran melakukan tes baca Al-Quran kepada setiap ASN. BACA JUGA:Kasus Ledakan PT. SBS Ditutup, Polres Bengkulu Selatan Pastikan Human Eror "Saya ingin memberantas buta hurif Al Quran di kalamgan ASN, satu minggu lalu surat edaran sudah saya buat," sambung Gubernur Rohidin. ASN yang buta huruf Al-Quran akan dibuatkan kelas khusus di Masjid Pemprov Bengkulu yang akan diresmikan pada 9 Januari mendatang. "Ini akan buka kelas belajar Al Quran, ASN tidak perlu malu dan gunakan kesempatan ini dengan baik. Pasti seluruh ASN akan memberikan dukungan," ujar Rohidin. BACA JUGA:Perppu Cipta Kerja: Libur Cuma 1 Hari, Cuti Panjang Dihapus, Tapi Karyawan Boleh Nikahi Teman di Kantor Ditambahkan Karo Pemerintahan dan Kesra Setprov Bengkulu, Syarifudin, berdasarkan SE yang ditandatangani Gubernur Bengkulu pada 29 Januari 2022, seluruh OPD diminta melakukan pendataan ASN yang tidak bisa membaca Al Quran. Data tersebut ditunggu hingga 7 Januari 2023. "Jadi OPD yang menyeleksi, datanya dilaporkan ke kami. Program ini akan diluncurkan perdana pada 9 Januari 2023," demikian Syarifudin. (cia)Tahun 2023 ASN Pemprov Bengkulu Harus Gesit, Gubernur Instruksikan Begini
Selasa 03-01-2023,19:38 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Kamis 22-01-2026,13:37 WIB
Belanja Pegawai Overload, Harapan Ribuan Tenaga Honorer Seluma Hampir Pupus
Selasa 20-01-2026,10:16 WIB
Meski TPP ASN Kecil, Pemkab Bengkulu Selatan Tetap Terapkan Lima Hari Kerja
Selasa 13-01-2026,19:31 WIB
Zakat Profesi Guru di Kaur Ditekankan pada Keadilan dan Dampak Sosial
Kamis 08-01-2026,14:28 WIB
Gaji PNS 2026 akan Naik? Ini Daftar Lengkap Besaran Tiap Golongan, Tunjangan dan Prediksi Kenaikan
Minggu 14-12-2025,17:30 WIB
CPNS 2026: Fresh Graduate Dapat Porsi Lebih Besar dalam Rekrutmen ASN
Terpopuler
Minggu 25-01-2026,19:33 WIB
Ini Daftar Dirreskrimsus dan Kapolres yang Dipilih Kapolri Dalam Mutasi Januari 2026
Minggu 25-01-2026,19:50 WIB
LPG Diganti, Masak Pakai Apa? Ini Penjelasan Gas DME Diklaim Nyala Api Berkualitas dan Ramah Lingkungan
Minggu 25-01-2026,19:01 WIB
Indomobil E-Motor Sprinto Resmi Masuk Segmen Skutik Sporty Listrik, Desain Mirip Honda Vario
Minggu 25-01-2026,20:02 WIB
Kawasaki Bikin Geger, Luncurkan Motor Bebek Sport Penantang Yamaha MX King dan Honda Supra GTR
Minggu 25-01-2026,19:49 WIB
Gen Z Langsung Jatuh Cinta, Inilah Yamaha Fazzio Hybrid Mengusung Konsep Stylish dan Berjiwa Muda
Terkini
Senin 26-01-2026,16:29 WIB
GERD Bisa Diredakan, Ini 6 Tanaman Herbal yang Mudah Ditemukan dan Berpotensi Ampuh
Senin 26-01-2026,15:29 WIB
Deretan Motor Naked Terbaik 2026: Dari Paling Terjangkau hingga Super Premium
Senin 26-01-2026,14:00 WIB
5 Rekomendasi Motor Listrik Polytron 2026, Ideal untuk Harian hingga Segmen Menengah
Senin 26-01-2026,14:00 WIB
Honda CB500 Super Four Resmi Diperkenalkan, Usung Mesin 4-Silinder dan Teknologi E-Clutch
Senin 26-01-2026,13:00 WIB